Saat pergi jalan-jalan di Jepang, kereta merupakan salah satu mode tranportasi utama yang bisa kalian gunakan. Tapi, kalian juga mungkin akan terkejut dengan rumitnya layanan mode transportasi murah tersebut di kota-kota besar seperti Tokyo, Osaka dan beberapa kota besar lainnya.
Bertanya kepada petugas stasiun merupakan pilihan terbaik, namun jika kalian tidak bisa berbahasa Jepang ataupun membaca tulisan kanji, kalian tidak perlu khawatir lagi. Tiga aplikasi smartphone di bawah ini bisa diandalkan saat kalian ingin jalan-jalan di Jepang tanpa harus takut tersesat.
1. Tokyo Rail Map + Lite
Aplikasi ini tersedia dalam berbagai macam bahasa seperti Inggris, Korea, Thailand dan Cina. Fungsi utama dari Tokyo Rail Map adalah untuk menunjukkan jadwal, jalur kereta dan lokasi transit yang dilaluinya, karena aplikasi ini juga terhubung dengan seluruh jaringan railway di Jepang, termasuk subway dan JR.
2. Yurekuru Call
Yurekuru atau yang bisa berarti ‘gempa datang’ adalah aplikasi populer di Jepang yang bisa memberi tahu kalian tentang gempa bumi sebelum terjadi. Jepang memang terkenal sebagai negara dengan frekuensi gempa yang cukup tinggi, jadi saat kalian ingin berpergian ada baiknya mengeceknya terlebih dahulu dengan menggunakan aplikasi ini untuk menghindari bencana tersebut. Selain hadir dalam bahasa Jepang, aplikasi ini juga tersedia dalam bahasa Inggris.
3. Line
Bagi kalian, aplikasi chat paling populer yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi, hampir semua orang telah menggunakannya termasuk orang-orang Jepang. Jika kalian memiliki teman di sana tidak ada salahnya untuk menghubungi mereka melalui aplikasi ini. Selain untuk chat, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk menelpon, video call, dan itu semua bisa dinikmati secara gratis.
(Featured image: nmb48matometter.blog.jp)
The post 3 Aplikasi Yang Bisa Membantu Kalian Saat Jalan-Jalan Di Jepang appeared first on Japanese Station.