5 TOKOH CEWEK ANIME DENGAN GAYA RAMBUT PONYTAIL

Posted on

PhotoCollage_20210308_174423127.jpg

Gaya rambut di anime bisa dipastiin bukan hanya sekedar gaya doang, tapi jadi identitas si tokoh anime tersebut. Hairstyle satu tokoh anime yang berpengaruh bisa bikin si tokoh jadi beken dan memorable. Jadi jangan dikira kalo gaya rambut tuh cuma gaya-gayaan doang, tapi juga merupakan faktor pendukung penting yang bikin si tokoh lebih kece. Kali ini mimin mau share tentang tokoh-tokoh anime cewek yang punya gaya rambut ponytail kece. Yuk intip, siapa tau ada waifu kalian di sini.

INO YAMANAKA

yamanaka-ino.jpg

Ino Yamanaka dari anime Naruto berambut pirang panjang cantik, diikat dengan gaya ponytail kece. Jangan salah, Ino Yamanaka ini tercatat sebagai salah satu shinobi dengan kehlian sensor yang punya kekuatan dahsyat, yang juga merupakan shinobi angkatan Naruto yang sangat bisa diandalkan. Mudah bergaul, pengertian dan juga populer adalah identitas Ino di masa mudanya. Dia juga yang paling sering nolongin Sakura pas lagi susah, Ino juga suka hal-hal romantis. Ino juga memiliki skill medis meski gak terlalu handal.

KAORU KAMIYA

kamiya-kaoru-rurouni-kenshin-h1-92ed496b5ebff275de05e2e5e826e37a.jpg

Kaoru Kamiya adalah salah satu tokoh utama di anime legend Rurouni Kenshin. Kaoru adalah putri seorang pemilik dojo. Setelah diselamatkan oleh Kenshin Himura, Kaoru memintanya untuk tinggal di dojo. Akhirnya mereka pun berjodoh dan Kaoru inilah yang nemenin Kenshin sampe akhir hayatnya. Kaoru meski cerewet dan rada galk, harus diakui sebagai cewek kece nan kawaii apalagi dengan gaya rambut ponytailnya. Rambut hitam panjang berkilaunya jadi tambah manis!

RURI MIYAMOTO

ruri.jpg

Kalo kalian udah nonton anime Nisekoi pasti hapal nih sama tokoh ini. Meskipun Ruri adalah tokoh pendukung dan bukan tokoh utama, tapi peran Ruri di sini lumayan penting, loh. Ruri adalah satu-satunya sahabat Onodore Kosaki yang tau persis kalo Onodera naksir Raku Ichijou. Dia juga peka banget dan tau kalo Raku juga sebenernya menyimpan perasaan buat Onodera. Ya meski endingnya sama Chitoge, Ruri si cewek imut berkacamata inilah yang punya andil dengan selalu mensupport Onodera membuat tokoh ini dibanjiri simpati. Plusnya, ponytail punya Ruri ini bentuknya agak lucu tapi tetep kawaii.

HIRASAWA UI

hirasawaui.jpg

Hirasawa Ui dari anime tema musik K On adalah adik dari Hirasawa Yui. Kalo Yui orangnya malesan, mageran, ceroboh, gak disiplin, gak bisa masak atau beberes rumah, Ui ini kebalikannya. Ui adalah cewek lemah lembut dengan segudang skill calon istri idaman. Ui jago banget masak, beberes rumah, bahkan otaknya encer dan bisa main gitar juga. Kemampuan main gitar yang didapetnya hanya dari nemenin kakaknya latihan pun justru malah lebih jago Ui ketimbang Yui. Ditambah rambut ponytailnya yang unyu, Ui harus banget ada di daftar ini.

MITSUHA MIYAMIZU

mitsuha.jpg

Salah satu waifu sejuta umat nih. Siapa yang gak kenal sama Mitsuha Miyamizu dari anime movie fenomenal karya Makoto Shinkai, Kimi no Na Wa? Ponytailnya Mitsuha ini bisa dibilang unik, karena sebelum mengikat rambutnya, Mitsuha terlebih dahulu mengepang rambutnya. Kawaii banget asli. Pada light novel Tenki no Ko, Shinkai mengkonfirmasi bahwa Mitsuha akhirnya berjodoh sama Taki alias mereka berdua akhirnya merit. Ini kan yang kalian mau? Hihi.

Nah itu dia jajaran cewek-cewek anime kece yang makin uwu karena pake gaya rambut ponytail. Siapa favorit kalian? Yang gak ada di sini silakan nambahin di kolom komentar ya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *