7 Kelemahan Alami Buah Iblis Kuat yang Membuktikan Setiap Kekuatan Ada Kekurangannya!

Posted on

Hampir semuanya, kelemahan alami Buah Iblis itu ada, dan bisa melemahkan atau bahkan mengalahkan pengguna Buah Iblis tersebut, yang kuat sekalipun! Tapi apa saja sih?

Sejak awal kemunculan Luffy, kita tahu bahwa hampir ada untuk semuanya, yaitu kelemahan alami Buah Iblis.

Maksudnya di sini, bukan air laut, bukan batu laut, namun sesuatu yang secara alami menjadi lawan dari kekuatan Buah Iblis tersebut.

Duniaku.net mencoba membuatnya dalam 7 kelemahan alami Buah Iblis kuat, yang membuktikan bahwa setiap kekuatan hebat pasti ada kekurangannya.

Kira-kira, apa saja, ya? Simak di bawah ini?

Gomu Gomu no Mi – Api dan Benda Tajam

sumber: dokumentasi duniaku.net

Gomu Gomu no Mi adalah Buah Iblis milik Luffy, dan kita sudah tahu kelemahan alaminya.

Seperti karet asli, Luffy dengan Gomu Gomu no Mi lemah dengan api (atau lebih tepatnya suhu panas) dan juga benda tajam.

Dia bisa memantulkan peluru karena peluru di dunia One Piece itu peluru bulat, namun jika terkena pedang, maka seperti karet, dia bisa terpotong.

Untuk lengkapnya kelemahan Luffy, kamu bisa cek dalam artikel di bawah ini:


CONTINUE READING BELOW


sumber: dokumentasi duniaku.net

Crocodile dengan Suna Suna no Mi miliknya lemah dengan air, namun semua pengguna Buah Iblis juga lemah dengan air bukan?

Lebih spesifiknya lagi, kelemahan alami Buah Iblis Suna Suna no Mi adalah cairan, apapun itu, karena pasir akan larut dengan sesuatu yang cair.

Luffy sudah membuktikannya, tak hanya menggunakan air, dia juga bisa melukai Crocodile dengan darah di tangannya.

Berarti jika sistem Haki tidak ada di dunia One Piece, ketika kamu tidak sengaja menumpahkan segelas Cola ke wajah Crocodile, maka dia bisa dipukul.

sumber: dokumentasi duniaku.net

Selayaknya petir dan kelistrikan di dunia nyata, kemampuan Goro Goro no Mi milik Enel tidak berpengaruh untuk karet.

Karet itu tidak menghantarkan listrik, karena itu mungkin kamu ingat ada anjuran untuk menggunakan sandal jepit karet saat menaikan listrik di rumah.

Karena hal ini, Luffy adalah musuh alami dari Enel, sehingga kemampuan mengerikan Enel ini jadi tak berdaya di depan Luffy.

sumber: dokumentasi duniaku.net

Mera Mera no Mi milik Ace, yaitu api, seperti elemen aslinya juga, akan kalah dengan Lava yang tingkat mendidih dan panasnya lebih tinggi.

Bisa dibilang, kelemahannya adalah Magu Magu no Mi milik Akainu, dan ironisnya kita memang sudah mengetahui apa yang terjadi.

Dalam SBS volume 79, Oda juga sudah mengatakan tentang ini, dan menjelaskan bahwa api Sabo (sama seperti Ace) jauh lebih dingin dibanding lava Akainu yang mendidih.

Bisu Bisu no Mi – Air/Susu dan Dimakan

buah setan pertahan terbaik

sumber: dokumentasi duniaku.net

Bisu Bisu no Mi milik Cracker memungkinkan penggunanya untuk mengendalikan biskuit dan menjadikannya sebagai mahluk biskuit.

Meskipun kuat, namun tetap saja itu hanya biskuit raksasa. Jika dikenakan oleh air atau susu dengan jumlah besar, maka biskuitnya akan menjadi lunak.

Ketika menjadi lunak, maka biskuitnya bisa dimakan. Kelemahan alami Buah Iblis Mochi Mochi no Mi Katakuri juga kurang lebih sama.

Vinsmoke

sumber: dokumentasi duniaku.net

Api di sini spesifik, yaitu Gasu Gasu no Mi milik Caesar Clown selayaknya gas, maka akan terpicu jika terkena api.

Jika gasnya meledak, entah apa yang terjadi, mungkin badan Caesar juga akan ikut meledak (jika memang memungkinkan).

Meskipun begitu, Caesar itu pintar. Mengakali kelemahan alami Buah Iblis miliknya, dia menggunakan kemampuannya untuk menghilangkan oksigen, yang mana jika tidak ada oksigen, api tidak menyala. Jika tidak ada api, gas masih aman.

karakter anime jago tembak

sumber: dokumentasi duniaku

Meskipun belum pernah ditunjukan secara pasti, namun kelemahan cahaya adalah cermin, kenapa Buah Iblis Kizaru ini lemah dengan cermin?

Berbeda dengan objek lain, cermin memantulkan cahaya, sehingga cahaya tak pernah bisa menembus cermin.

Sejauh ini hanya Brulee yang memiliki kemampuan Mira Mira no Mi, di mana dia bisa memunculkan cermin dan memantulkan segala serangan lawan.


Itulah 7 kelemahan alami Buah Iblis. Mana yang menurutmu paling menarik? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *