Memandangi Kota Fukuoka dari Kora Taisha, Permata Tersembunyi di Fukuoka, Jepang

Posted on

Memandangi Kota Fukuoka dari Kora Taisha, Permata Tersembunyi di Fukuoka, Jepang /instagram @japanawaits

Jika kamu punya rencana berliburan di Jepang, pasti kamu selalu menyiapkan rencana perjalanan kamu ke tempat-tempat populer di negeri Sakura itu. Namun, pernahkah kamu berpikiran untuk menjelajahi tempat yang tidak banyak dikunjungi orang? Salah satunya adalah Kora Taisha.

Kora Taisha merupakan Kuil Shinto di kawasan Kurume, Fukuoka. Kuil Kora Taisha sebelumnya merupakan kuil nasional dan kuil utama yang berada di wilayah Chikugo dan terletak di puncak gunung. Jika kamu mengunjungi kuil tersebut, kamu perlu mempersiapkan fisik yang prima karena harus melewati tangga demi tangga agar bisa mencapai ke tempat yang kamu tuju.

Setelah kamu tiba di area kuil bersejarah ini, kelelahan kamu selama mendaki anak tangga akan terobati dengan pemandangan seantero kota Fukuoka dari atas bukit. Tertarik untuk mengunjungi Kora Taisha? Kamu bisa mengajak pasangan kamu, atau keluarga kamu untuk menjelajahi landmark tersembunyi yang belum banyak dikunjungi oleh turis lain lho!

 

The post Memandangi Kota Fukuoka dari Kora Taisha, Permata Tersembunyi di Fukuoka, Jepang appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *