Anime Oshi ga Budokan Ittekuretara Shinu Akan Tayang Pada Tahun 2020

Posted on

TBS mengumumkan bahwa 8-Bit akan menganimasikan animeOshi ga Budokan Ittekuretara Shinu” (If My Favorite Pop Idol Made It to the Budokan, I Would Die) yang diadaptasi dari manga berjudul sama karya Auri Hirao. Anime ini akan berdurasi sepanjang 12 episode dan akan tayang pada tahun 2020.

Oshi ga Budokan Ittekuretara Shinu Cover

Cerita dari manga ini berpusat pada seorang perempuan yang dipanggil “Eripiyo,” seorang penggemar idol ekstrim. Dia sangat tergila-gila dengan Maina, anggota pemalu dan juga tingkat terendah di sebuah grup idol underground bernama Cham Jam yang tampil di Prefektur Okayama. Dia sangat fokus dengan cintanya terhadap Maina sampai akhirnya dia mimisan besar pada suatu konser. Eri akan terus memberikan kesetiaannya terhadap Maina sampai saat Maina bisa tampil di Budokan.

Oshi ga Budokan Ittekuretara Shinu diterbitkan di sebuah majalah pada tahun 2015, dan Tokuma Shoten telah menerbitkan volume kelimanya pada Desember 2018. Seri ini menempati posisi top 20 manga untuk pembaca laki-laki di buku panduan Kono Manga ga Sugoi! (This Manga is Amazing!) tahun 2016 milik Takarajimasha.

Sumber: ANN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *