Tenjin Matsuri: Festival Kemakmuran di Osaka

Posted on

Tenjin Matsuri adalah festival yang diadakan setiap tahun pada tanggal 24 dan 25 Juli di Osaka. Festival ini dianggap salah satu yang paling terkenal di Jepang karena ukuran dan sejarahnya yang panjang, bersama dengan Gion Festival di Kyoto dan Kanda Festival di Tokyo. Pada tahun 2019, acara festival jatuh pada hari Rabu dan Kamis. Selain acara siang hari, ada kembang api yang spektakuler di malam hari.

Festival Tenjin diadakan untuk menunjukkan kemakmuran Osaka dan bagi orang-orang di kota ini untuk berdoa bagi kemakmuran bisnis dan kesehatan mereka. Festival Tenjin sangat terkenal karena para peserta paradenya yang mengenakan pakaian tradisional dan perahu-perahu elegan yang menyusuri Sungai Okawa Osaka.

Berikut ini adalah acara-acara utama yang akan terdapat pada Festival Tenjin.

Tanggal 24 Juli

Yoimiya Yasai (07.45 – 08.30)

Di Kuil Tenmangu Osaka, seorang Biksu Shinto berdoa untuk kesehatan untuk semua orang uniknya menggunakan tombak . Ritual ini disebut hokonagashi shinji dalam bahasa Jepang.

Prosesi Hokonagashi (08.30 – 08.50)

(Gambar: jpnreligions)

Dalam prosesi ini, para biksu dan orang-orang yang mengenakan pakaian tradisional Jepang pergi dari Osaka Tenmangu ke Jembatan Hokonagashi, tempat upacara ini diadakan. Parade ini lebih kecil dari prosesi pada 25 Juli.

Hokonagashi Shinji (08.50 – 09.30)

Hokonagashi Shinji adalah tempat para biksu menjatuhkan tombak suci dan kertas berbentuk manusia ke sungai untuk membersihkan segala kotoran jiwa. Bagian dari festival ini berlangsung di Jembatan Hokonagashi.

Pertunjukan Shishimai Lion (12.00 – 12.30)

(Gambar: kansaiculture)

Pertunjukan shishimai (tarian singa) tradisional di Osaka Amenity Park dan di dalam Imperial Hotel Osaka.

Tanggal 25 Juli

Festival Honmiya (13.30 – 14.30)

Selama Festival Honmiya, seorang biksu berdoa untuk kedamaian dan kemakmuran kota di Kuil Osaka Tenmangu.

Parade Rikuto (15.30 – 18.00)

(Gambar: matcha)

Parade Rikuto Tenjin Matsuri mencakup sekitar 3.000 peserta yang mengenakan pakaian tradisional dan yukata dari zaman Heian dan periode Edo berangkat dari Kuil Tenmangu Osaka dengan membawa mikoshi. Prosesi bergerak di sekitar kota melalui jalan tiga kilometer termasuk Oimatsucho, Shinmidosuji, dan sisi utara kantor kota ke Tenjinbashi.

Boat Crossing (18.00 – selesai)

Tenjin Matsuri
(Gambar: japan-guide)

Selama penyeberangan perahu, berbagai kapal mulai menyusuri Sungai Okawa membawa peserta festival. Pengamat dapat menyaksikan perahu dari Jembatan Hyobashi dan Jembatan Tenjin. Beberapa perahu juga memiliki drum taiko.

Tenjin Matsuri
(Gambar: japantravel.navitime)

Untuk menikmati Tenjin Matsuri secara maksimal, disarankan untuk melihat parade dan penyeberangan perahu. Disamping acara utama yang tercantum di atas, pada malam hari juga akan ada pertunjukan kembang spektakuler yang sayang untuk dilewatkan.

 

Featured Images: Japan Highlights Travel

Sumber: matcha-jp

The post Tenjin Matsuri: Festival Kemakmuran di Osaka appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *