Patriot! Ini Rekomendasi 7 Film Bertema Kemerdekaan Indonesia!

Posted on

Duniaku.net – Memperingati hari kemerdekaan Indonesia, banyak hal yang bisa kamu lakukan, seperti salah satunya ya menonton film bertema kemerdekaan Indonesia.

Tapi apa saja sih film-filmnya? Ini nih 7 rekomendasi film bertema kemerdekaan Indonesia dari Duniaku!

Pertama adalah film Merah Putih yang disutradarai oleh Yadi Sugandi dan rilis pada tahun 2009.
Merah Putih adalah judul pertama dari Trilogi Merdeka yang memang bertemakan tentang sejarah kemerdekaan Indonesia.

Film ini berfokus pada kejadian Agresi Militer Belanda 1 di Indonesia pada tahun 1947 ketika Belanda kembali menyerang Indonesia.

Kamu juga wajib menonton kedua sekuelnya, yaitu Darah Garuda dan Hati Merdeka.

Berikutnya adalah film tentang pahlawan Nasional wanita dari Indonesia yang sangat terkenal yaitu Kartini.

Film ini mengisahkan perjuangan Kartini (Dian Sastro) yang memperjuangkan kesetaraan hak pada masa itu yang memang belum ditegakan sebaik-baiknya.

Berikutnya adalah film Sang Kiai yang digarap oleh Rako Prijanto.

Film ini mengangkat kisah tentang KH Hasyim Asyari pada tahun 1942 yang mana beliau melawan penjajah Jepang yang saat itu sangat mengekang dan mengatur hidup masyarakat Indonesia, termasuk mengharuskan kebiasaan Seikerei atau membungkuk yang menurut beliau tidak sesuai dengan syariat Islam.

Dari judulnya saja sudah bisa ditebak, ya. Film ini mengisahkan tentang bapak Proklamator Indonesia dan Presiden Republik Indonesia yang pertama, Dr. Ir. H Sukarno.

Film ini diperankan oleh Ario Bayu sebagai Bung Karno dan beberapa aktor Indonesia terkenal lainnya.

Kali ini film tentang pahlawan Nasional yang pasti kamu ingat namanya kalau tinggal di Jakarta, yaitu Jendral Soedirman.

Aktor Adipati Dolken di sini dipilih sebagai pemeran sang Jendral.

Guru Bangsa Tjokroaminoto

Kali ini tentang tokoh Oemar Said Tjokroaminoto yang diperankan Reza Rahadian yang diangkat menjadi film.

Beliau adalah tokoh bangsawan Jawa yang memiliki latar belakag ke-Islaman yang sangat kuat. Beliau tidak tinggal diam ketika melihat kesenjangan masyarakat di era penjajahan dan akhirnya siap membantu termasuk membuang status kebangsawanannya.

Nah kalau enam di atas itu bertemakan serius, yang ini bertemakan komedi namun tetap kental dengan nuansa kemerdekaan Indonesianya.

Film berjudul Laskar Pemimpi ini diperankan oleh para personil Project Pop dengan latar Agresi Militer Belanda 2 yang sebenarnya serius namun dibalut dengan beberapa banyolan.

Belajar sejarah sambil terhibur, kenapa tidak?


Suka bermain Mobile Legends, Free Fire, PUBG Mobile, dan Chess Rush? Baca GGWP.ID untuk meningkatkan skill kamu agar lebih jago!








Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *