Menikmati Dunia Es di Tomamu Ice Village, Hokkaido

Posted on

Jepang sudah mulai akan memasuki musim dingin, dan untuk tahun ini juga Ice Village akan kembali dibuka di Tomamu mulai tanggal 10 Desember 2019 hiingga bulan 14 Maret 2020. Tomamu Ice Village ini hanya diadakan pada musim dingin, dan pemandangan indah di sekelilingnya juga hanya dapat terjadi di area Tomamu saat temperatur mencapai -30°C.

Tomamu Ice Village
© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Tomamu Ice Village ini diadakan oleh Hoshino Resorts di Hokkaido, dan di Ice Village ini terdapat 11 kubah es yang tersebar di area seluas 3.2 hektar. Selain itu disini juga akan ada banyak kegiatan dengan tema salju yang dapat dilakukan oleh para penngunjung. Berikut ini beberapa hal yang ditawarkan di Ice Village.

Ice Crystal Park

Tomamu Ice Village
© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Tempat ini terdiri dari sebuah ruang dengan meja dan kursi yang terbuat dari es. Disini pengunjung dapat menikmati makanan ringan atau minuman sambil mengagumi sebuah ‘desa’ yang terbuat dari es dan salju. Setiap hari juga akan diadakan kembang api selama 5 menit pada sekitar jam 7 malam saat langit cerah.

Waktu: 17.00 – 22.00
Biaya: Gratis

Ice Sweets Shop

© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Ice Sweets Shop ini baru dibuka pada tahun ini seperti Ice Crystal Park. Toko ini berfokus pada manisan dan menyediakan berbagai manisan es seperti susu gelato dan chocolate ice bar.

Waktu: 17.00 – 22.00 (last order: 21.00)
Harga: Susu Gelato dari 1,100 yen / Macaron 550 yen / Ice Bar 550 yen / Marshmallow 550 yen

Ice Bakery & Cafe

Tomamu Ice Village
© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Di kafe ini disediakan minuman panas dan berbagai jenis roti yang disimpan diatas meja dari es. Selain itu disini juga terdapat perapian yang dikelilingi es dimana pengunjung bisa menikmati makanannya dekat dengan api.

Waktu: 17.00 – 22.00 (last order: 21.30)
Harga: Roti 550 yen / White Coffee 550 yen / Cheese Fondue 5,500 yen (jumlah terbatas)

Ice Chapel

Tomamu Ice Village
© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Sebuah chapel yang terbuat dari es, yang melambangkan cinta abadi 2 jiwa yang tidak terpatahkan. Chapel ini juga dilengkapi dengan altar, lorong pernikahan, dan bangku-bangku yang semuanya terbuat dari es dan salju.

Waktu: 18 Januari 2020 – 14 Februari 2020
Waktu Pernikahan: 17.00- , 19.00- , 21.00-
Waktu tur: 17.45- , 19.45- , 21.45- (masing-masing sekitar 10 menit)

Ice Slide

© 2019 Hoshino Resorts TOMAMU

Perosotan dari es ini adalah spot yang paling populer di Ice Village. Dan perosotan ini tidak hanya menarik bagi anak-anak, tapi bahkan digemari oleh orang dewasa sekalipun.

Waktu: 17.00 – 22.00
Biaya: Gratis

Selain itu masih ada banyak fasilitas-fasilitas yang bisa dinikmati di Ice Village ini seperti toko merchandise, Ice Rink untuk ice skating, dan masih banyak lainnya.

Tomamu Ice Village
Alamat: Naka-Tomamu, Shimukappu, Yufutsu, Hokkaido
Tanggal: 10 Desember 2019 – 14 Maret 2020
Waktu: 17.00 – 22.00 (masuk terakhir sebelum 21.30)
Biaya Masuk: 500 yen (Gratis bagi yang menginap di RISONARE Tomamu atau Tomamu The Tower)
*Waktu operasi bisa berubah tergantung dari kondisi cuaca
Website

Untuk informasi lebih lengkap mengenai Ice Village dan Hoshino Resorts bisa mengunjungi situs resminya.

The post Menikmati Dunia Es di Tomamu Ice Village, Hokkaido appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *