Situs resmi adaptasi anime dari manga karya Kotoba Inoya, “Smile at the Runway”/”Runway de Waratte” tampilan video promosi terbaru mereka. Selain video promosi, di situs mereka diungkap 5 karakter tambahan beserta seiyuu mereka. Anime ini akan ditayangkan pada 10 Januari 2020.
✨第2弾PV公開✨
千雪と育人の出会いやトップモデルとデザイナーへの道の序章を描いた第2弾PVを公開します!#ジェジュン さんが歌うエンディングテーマ「Ray of Light」も初解禁。ぜひ、ご覧ください! #ランウェイで笑ってhttps://t.co/a93exuxDnu pic.twitter.com/OSCwRBY0bM— 「ランウェイで笑って」TVアニメ公式 (@runway_anime) December 13, 2019
Seiyuu yang baru diumumkan diantaranya:
- Ayaka Fukuhara sebagai Kaoru Kizaki
- Kouhei Amasaki sebagai Ryuunosuke Eda
- Keiko Han sebagai Youko Takaoka
- Yui Makino sebagai Seira
- Mayumi Asano sebagai Mai Ayano
Seiyuu yang sebelumnya sudah diumumkan diantaranya:
- Yumiri Hanamori sebagai Chiyuki Fujito
- Natsuki Hanae sebagai Ikuto Tsumura
- Ai Kayano sebagai Hasegawa Kokoro
- Hibiku Yamamura sebagai Tsumura Aoi
- Ishikawa Yui sebagai Tsumura Honoka
- Akao Hikaru sebagai Tsumura Ichika
Nobuyoshi Nagayama (Sounan desu ka?, Happy Sugar Life) akan menjadi sutradara anime yang diproduksi studio Ezo’la. Touko Machida (Lucky Star) menjadi penyusun skrip seri, dan Misaki Kaneko (Youkoso Jitsuryoku Shijou Shugi no Kyoushitsu e) menjadi desainer karakternya. Lagu tema pembuka akan dibawakan oleh Ami Sakaguchi yang berjudul “Lion”.
Sinopsis dari Kodansha Comics :
Chiyuki Fujito memiliki mimpi: menjadi seorang model Paris Collection. Masalahnya adalah, ia terlalu pendek untuk menjadi model, dan semua orang disekitarnya juga menyebutnya demikian! Tapi apapun yang mereka katakan, ia tidak akan menyerah. Teman sekelasnya, seorang siswa miskin Ikuto Tsumura, juga memiliki mimpi: menjadi seorang desainer mode. Suatu hari Chiyuki memberitahunya bahwa “tidak mungkin” baginya, hal ini membuat ia mempertimbangkan untuk menyerah…?! Ini adalah cerita dari dua individu yang sepenuh hati mengejar mimpi mereka walaupun semua hal negatif yang datang menghampiri mereka!
Manga ini diluncurkan di majalah Weekly Shounen Magazine pada Mei 2017 sebagai debut serial karya Kotoba Inoya sebagai mangaka. Kodansha telah menerbitkan volume ke-12 manga-nya pada 18 September lalu. Kodansha Comics juga menerbitkan volume keduanya secara digital pada 1 Oktober lalu. Inoya sebelumnya membuat manga berjudul “Hoshi ni Negai wo” yang berformat one-shot pada 20 Januari 2016. Manga one-shot yang bergenre drama ini juga tampil di Weekly Shounen Magazine.
Manga ini juga diterbitkan oleh M&C Gramedia di Indonesia. Akan tetapi jadwal rilisnya kini belum diungkap pihak penerbit yang bermarkas di Palmerah, Jakarta Barat tersebut.
Sumber: SatR Staff