Sempat kecewa karena karena anime Love Live kalah dari anime BanG Dream!! pada survey anime terpopuler versi fans internasional lalu? Tidak perlu berkecil hati, kini para fans Love Live patut bangga karena salah satu karakter Love Live, Ruby Kurosawa, berhasil meraih peringkat pertama dalam survey karakter “waifu/husbando” terbaik bagi fans internasional yang digelar oleh Lashinbang, salah satu toko second hand terbesar di Jepang. Lebih mengejutkannya lagi, ternyata bukan hanya Ruby Kurosawa karakter Love Live yang memasuki peringkat teratas karakter anime favorit, masih ada Hanamaru Kunikida dan Yoshiko Tsushima menyusul di peringkat kedua dan ketiga!
Survey yang digelar dari 8 Februari hingga 5 April melalui fanpage Facebook Lashinbang ini bertujuan untuk melihat siapakah karakter anime favorit bagi para fans Lashinbang yang mayoritas berasal dari Asia Tenggara. Lucunya, setiap Lashinbang mengadakan sebuah survey, para fans ini akan berdebat, mengundang semacam kontroversi tentang siapa waifu dan husband terbaik di Asia. Meskipun begitu, ke depannya Lashinbang berharap kalau survey ini akan mempresentasikan anime yang populer di dunia secara menglobal. Hasil survey ini juga akan diumumkan di tanah suci para otaku, Akihabara, sama seperti survey anime terbaik sebelumnya.
Nah, jika Ruby Kurosawa, Hanamaru Kunikida, dan Yoshiko Tsushima dari Love Live menduduki peringkat 1 sampai 3, siapakah selanjutnya? Lihat saja list berikut ini!
Kurang jelas? Ini hasil lengkapnya:
1st Ruby Kurosawa dari Love Live! Sunshine!! (9 vote)
2nd Hanamaru kunikida dari Love Love! Sunshine!! (5 vote)
3rd Yoshiko Tsushima dari Love Love! Sunshine!! (4 vote)
4th Mika Jougasaki dari THE IDOLM@STER CINDERELLA GIRLS (3 vote)
4th Sayo Hikawa dari BanG Dream! (3 vote)
6th Adonis Otogari dari Ensemble Stars (2 vote)
6th 2votes Aya Maruyama dari Bang Dream! (2 vote)
6th 2votes Nico Yazawa dari Love Live! (2 vote)
6th 2votes Yukina Minato dari BanG Dream! (2 vote)
6th 2votes Uzuki Shimamura dari THE IDOLM@STER CINDERELLA GIRLS (2 vote)
Rupanya, survey ini belum selesai lho! Lashinbang mengungkapkan kalau mereka akan merilis survey ini setiap 2 minggu sekali terhitung dari tanggal 26 Maret 2020 lalu. Nah, survey kali ini akan ditutup pada 17 April mendatang. Ingin coba mengikuti surveynya? Klik saja link berikut!
Nah, buat kamu yang ingin mencoba membeli merchandise anime favoritmu di Lashinbang bisa kunjungi situs Lashinbang Online, Lashinbang e-bay, serta berbagai shopee Lashinbang yang tersedia di Singapura, Malaysia, Thailand, dan Taiwan.
Lashinbang juga tengah membuka rekrutmen untuk membuka franchise toko mereka di Asia Tenggara. Jika tertarik untuk menjadi partner franchise mereka di Indonesia, kamu bisa mengirim mereka PM di Facebook mereka dan mereka akan memberitahu untuk persyaratan secara lanjut.
Kamu juga bisa follow fanpage Facebook Lashinbang dan twitter resminya jika ada pertanyaan lebih lanjut.
The post Ruby Kurosawa dari Love Live jadi Karakter Anime Favorit Sedunia! appeared first on Japanese Station.