Perusahaan riset dan promosi media HumanMedia merilis dokumen “Basis Data Pasar Konten Media untuk Jepang dan Dunia” edisi 2021 pada 31 Maret. HumanMedia menilai pasar konten media Jepang tahun 2020 adalah sebesar 13,1076 triliun yen, turun 4,8% dari 2019. Pasar Amerika Serikat mengalami kontraksi yang lebih buruk, dengan penurunan 6% tahun-ke-tahun dari 2019 ke 2020.
Laporan tersebut juga menunjukkan penurunan tahun ke tahun di pasar empat negara lainnya, dengan Jerman mengalami penurunan 8%, Prancis 11%, India 22%, dan Indonesia 22%. Laporan tersebut menyoroti pandemi COVID-19 sebagai alasan utama kontraksi pasar.
Di Jepang, segmen pasar “paket” – yang mencakup video rumahan, musik, permainan fisik, surat kabar, majalah, dan buku – mengalami penurunan nilai pasar secara total sebesar 6,4%, meskipun video game meningkat dalam penjualan. Segmen pasar “siaran” – yang meliputi siaran televisi, kabel, dan radio publik – mengalami penurunan nilai pasar sebesar 12,2%. Segmen “hiburan dan fasilitas” – yang mencakup bioskop, bar karaoke, dan perusahaan arcade – mengalami penurunan sebesar 43,3%. Segmen “online” – yang mencakup streaming film dan musik, PC dan game mobiler, layanan database, penjualan dan layanan ponsel, dan penjualan online – mengalami peningkatan nilai sebesar 5,3%.
Sumber: animationbusiness, PR Times