Eiichiro Oda Suka Main Pokemon GO di Rumah, Rumahnya Besar Banget!

Posted on

Para penggemar jadi bertanya-tanya, kira-kira sebesar apa ya rumah Eiichiro Oda, sang mangaka dan kreator One Piece. Bagaimana tidak, dia baru saja mengatakan bahwa Eiichiro Oda main Pokemon GO. Sebesar apa sih rumah Eiichiro Oda?

Jadi dalam komentar kreator di kolom majalah Shonen Jump minggu ini (saat artikel ditulis, 27 November 2018), Eiichiro Oda memberikan sebuah komentar singkat.

Dia mengatakan bahwa Eiichiro Oda main Pokemon GO selama dua tahun ini, namun dia melanjutkannya bahwa dia hanya bermain di rumah. Selain itu, dia juga meminta Pokemon legendaris dari para pembaca.

sumber: reddit

Nah jadi para penggemar bertanya-tanya nih, yang dari Jepang maupun luar Jepang, kira-kira apakah Eiichiro Oda tahu bahwa bermain game Pokemon GO perlu berjalan keluar? Pastinya dia tahu ya karena Pokemon GO sudah sangat terkenal.

Oda pun tak mungkin bisa bermain Pokemon GO keluar rumah karena dia tidak memiliki waktu untuk istirahat cukup, apalagi bermain, karena itu dia bermain di dalam rumah.

Sedangkan kita tahu bermain di dalam rumah juga bisa, berjalan-jalan di sekitar rumah juga memungkinkan untuk bermain Pokemon GO, bahkan kamu bisa menemukan Pokemon liar juga di dalam rumah, namun tentu saja ukuran rumahnya harus mendukung, karena jika kecil, maka sistem mungkin tidak akan menghitung pergerakanmu di rumah seperti berjalan-jalan.


CONTINUE READING BELOW


Nah kira-kira, sebesar apa rumah Eiichiro Oda sampai bisa untuk main Pokemon GO di dalam rumah selama 2 tahun terakhir ini?

Jika Eiichiro Oda memang memiliki rumah besar, maka tidak akan ada yang terkejut juga sih, mengingat dia sudah menjadi salah satu mangaka sukses dengan One Piece miliknya.

Kekayaaan seorang mangaka, terutama yang sukses seperti Eiichiro Oda atau mungkin Masashi Kishimoto itu sangat besar, bahkan masih menumpuk bagi Eiichiro Oda karena dia tidak ada waktu untuk menghabiskannya.

Rumah Eiichiro Oda sendiri pernah masuk di salah satu acara televisi, dan besarnya memang tidak main-main! Ada rel kereta di sini, ada bar, dan ada juga crane game di rumahnya!

sumber: dokumentasi duniaku.net

sumber: dokumentasi duniaku.net

Nah menurutmu, sebesar apa rumah Eiichiro Oda? Apakah seperti Villa, atau mungkin seperti Thousand Sunny? Silahkan kamu tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *