Bento Kreatif Jepang Berbahan Telur Untuk Bekalmu

Posted on

Membuat bekal makan ke sekolah dari dulu sudah menjadi salah satu rutinitas bagi para ibu agar anak-anaknya tidak jajan di luar yang belum bisa dijamin kebersihan serta kandungan nutrisinya. Seorang ibu dari tiga anak di Jepang dengan username instagram @etn.co_mam membagikan kreasi bento atau bekal makanan yang akan menarik anak-anak tidak hanya secara visual tapi pun dengan rasa dan kandungan nutrisi yang lengkap. Penasaran dengan bento kreatif Jepang ini? Yuk, kita cek apa saja:

bento kreatif Jepang japanesestation.com
Winnie the Pooh (@etn.co_mam via soranews24.com)

Nah uniknya lagi, kebanyakan kreasi dari Etoni Mama ini menggunakan telur sebagai menu utamanya, loh. Ya, bahan makanan yang kaya akan protein dan omega-3 dengan harga murah ini dipilih sebagai bahan utama karena dianggap mudah untuk diolah dan dikreasikan menjadi bento kreatif ala Jepang. Contohnya adalah kreasi bento Pikachu di bawah ini:

Pikachu, bento kreatif kreasi ibu Jepang (@etn.co_mam via soranews24.com)

Ini juga kreasi dari anime Sazae-san yang sedang bersantai di ofuro, dengan rumput laut sebagai rambutnya dan taburan bonito sebagai tambahan hiasannya:

bento kreatif Jepang japanesestation.com
(@etn.co_mam via soranews24.com)

Tidak hanya anime Jepang, Etona Mama pun menggambarkan Winnie The pooh sebagai salah satu kreasinya, dengan menggunakan potongan tomat sebagai baju sang beruang penyuka madu ini:

(@etn.co_mam via soranews24.com)

Adapun sang (calon) Raja Bajak Laut, Monkey D. Luffy, ikut serta sebagai salah satu hasil kreatif selain bento buatan Etona Mama ini:

(@etn.co_mam via soranews24.com)

Ada juga para karakter dari Chibi Maruko-chan yang menggunakan masker supaya tidak tertular oleh virus corona:

(@etn.co_mam via soranews24.com)

Nah salah satu kartun terbaik sepanjang masa, Toy Story, juga ikut menjadi kreasi bento:

(@etn.co_mam via soranews24.com)

Ada juga si Tengkorak karya Tim Burton dari Nightmare Before Christmas, Jack Skellington:

(@etn.co_mam via soranews24.com)

Nah bagaimana kreasi makanan dari Etona Mama ini? Tidak hanya lucu dan kreatif, rasanya pun dijamin lezat. Bagi para ibu atau teman-teman yang ingin mencoba, silahkan kreasikan makanan dan bento-mu, ya!

The post Bento Kreatif Jepang Berbahan Telur Untuk Bekalmu appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *