Cara Membuat Iklan AdSense Jenis Teks / Link

Posted on
Cara Buat Iklan AdSense Teks / Link Untuk Menambah Penghasilan Blog

Salah satu jenis iklan AdSense yang paling digemari oleh publisher adalah link atau text, dimana iklan hanya berisi tulisan saja tanpa gambar. Bukan digemari tanpa sebab, ini karena iklan teks cenderung menyumbang jumlah klik paling besar dibanding jenis iklan lain. Di blog igniel.com sendiri hal ini sudah terbukti.

Kenapa ya, kok jumlah kliknya bisa lebih banyak? Mungkin karena isi iklannya sangat relevan dengan niche blog, jadi pengunjung tergerak untuk membukanya dan mengira itu adalah judul dari artikel terkait. Teks yang tampil di dalam iklan tersebut akan mengikuti topik blog atau artikel yang sedang dibuka. Contoh, jika artikel sedang membahas tentang CSS maka iklan akan menampilkan teks yang serupa.

Memangnya iklan jenis banner (gambar) nggak kaya gitu ya?
Iya, kaya gitu juga kok. Tapi coba deh dipikir, iklan dengan tema CSS itu jarang lho (ini ceritanya masih membuka artikel dengan pembahasan CSS). Makanya iklan yang muncul malah soal marketplace atau handphone. Kan kurang nyambung ya. Jika iklan gambar yang muncul tidak sesuai dengan artikel yang sedang dibahas, kemungkinan tidak akan membuat pengunjung tertarik.

Untuk perbandingannya bisa kamu perhatikan gambar berikut. Tapi ini TIDAK MUTLAK. Iklan teks tidak selalu relevan, dan iklan banner pun tidak selalu tidak relevan. Pusing….

Perbandingan Iklan Teks dan Gambar

Kekurangan iklan teks atau link ini cuma satu, yaitu tampilannya sederhana. Polos tanpa gambar, hanya tulisan saja. Ya sesuai namanya lah. Tapi untungnya masih bisa dikustom warna backgroundnnya agar sesuai dengan template blog yang dipakai.

Cara Memasang Iklan AdSense Teks / Link Untuk Meningkatkan Jumlah Klik

Oke, kita balik lagi ke pembahasan utama. Sekarang setelah kamu tahu kelebihan dan kekurangannya, ada baiknya dicoba dan trial error di blog sendiri.

Masuk ke dashboard AdSense. Akses menu Ads » Ads units » klik tombol New ad unit.

Membuat Unik Iklan AdSense Text Only

Pilih Text and display ads.

Jenis Iklan AdSense Hanya Tulisan Saja

Beri nama unit iklan tersebut. Lalu pada bagian Ad type pilih Text ads only. Setelah selesai klik tombol Save and get code.

Tutorial Membuat Iklan Teks Tulisan Saja di AdSense

Setelah itu kamu akan mendapatkan kode iklan AdSense. Simpanlah di blog dan tempatkan di manapun kamu menginginkannya. Bisa di bawa judul, tengah artikel, atau akhir artikel. Informasi mengenai cara memasang unit iklan bisa kamu baca di artikel dengan judul Cara Memasang Iklan AdSense di Blog.

Cara Ambil Kode Iklan Teks AdSense

Mengubah Warna Background Unit Iklan Teks / Link

Kamu pun bisa melakukan kustomisasi sederhana pada jenis iklan teks, yaitu mengganti warna dasarnya agar sesuai dengan tema blog. Untuk melakukannya, pilih unit iklan yang tadi dibuat, klik di bagian namanya ya.

Bagaimana Cara Mengubah Warna Latar Background Iklan Teks AdSense

Setelah itu klik menu Text ad style. Klik lagi tombol Create ad style. Masukkan pengaturan yang kamu inginkan dan klik tombol Save jika sudah selesai. Scroll ke bawah dan klik lagi tombol Save yang terakhir. Selesai deh.

Membuat Gaya Sendiri Untuk Iklan Link AdSense

Secara default, iklan yang tampil hanya berjumlah 4 buah yang terdiri dari 2 kolom dan 2 baris. Jika ingin membuatnya lebih banyak silakan baca tutorial cara membuat iklan teks / link menjadi banyak (5 susun atau lebih).

Mudah kan membuat dan memasang iklan Adsense text hanya link ini. Coba dipraktekan ya. Siapa tau benar-benar bisa menambah jumlah klik di blog kamu dan menambah penghasilan. Tapi harap diingat, hasil setiap orang bisa berbeda tergantung niche, posisi penempatan iklan, dan faktor lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *