BAGAS31 – Server download dengan kecepatan penuh merupakan keinginan banyak orang, terutama para downloader mania, hehe. Nah, Google Drive merupakan server yang mendukung kecepatan penuh, namun sayangnya, kuota download perhari nya dibatasi oleh Google. Pernah kah kamu mengalami Limit Kuota Download pada saat ingin mendownload file di Google Drive? Nah pada kesempatan kali ini, saya akan membagikan sedikit tips atau cara mengatasi limit kuota pada Google Drive.
Tampilan seperti di atas tentu membuat kesal dan pusing sendiri, ya, apalagi kalo lagi buru-buru pengen download game pastinya, hehe. Nah hal tersebut terjadi karena dalam waktu 24 jam terakhir, banyak sekali yang mengakses file tersebut, maka terjadilah limit download. Langsung aja yuk kita mulai Tips / Cara mengatasinya!
CATATAN
Penting! Syarat pertama, kamu harus memiliki akun Gmail / sudah terdaftar memiliki akun Google Drive (Biasanya tersedia storage 15 GB)
Cara Mengatasi Limit Kuota pada Google Drive
Langkah 1
Setelah muncul halaman seperti di atas, perhatikan baik-baik URL nya. Kurang lebih seperti ini: https://drive.google.com/uc?id=1jv3nL5ZjUf7sUJFtlHJhsvA0DZkbZgmp&export=download
Hapus bagian “&export=download” kemudian ganti “uc” dengan “open” sehingga link nya akan menjadi seperti ini: https://drive.google.com/open?id=1jv3nL5ZjUf7sUJFtlHJhsvA0DZkbZgmp
Langkah 2
Setelah itu, akan muncul halaman baru yang berbeda. Perhatikan pada bagian pojok kanan atas, Klik Logo Google Drive dengan tanda +.
Langkah 3
Setelah itu, logo nya akan berubah menjadi kotak seperti folder, klik, lalu klik My Drive.
Langkah 4
Setelah itu, kamu akan diarahkan ke akun Google Drive kamu. Di sana akan terdapat file yang ingin kamu download. Klik kanan pada file tersebut, lalu klik “Make a Copy” / “Buat Salinan”.
Langkah 5
Akan muncul file copyan / salinannya, klik kanan pada file tersebut, lalu klik “Download”, akan muncul peringatan, klik “Download Anyway”. Selamat, kamu berhasil mendownload file nya tanpa limit kuota lagi.
PENTING
Setelah download selesai, jangan lupa hapus file copyan / salinan di Google Drive kamu tadi dan pastikan terhapus juga di folder Trash agar kamu bisa mendownload file yang lain lagi. Semoga Bermanfaat 🙂