Duniaku.net – Setelah kesuksesan workshop mereka di tahun lalu, kini Ciayo Comics siap untuk mengadakan acara COMICONNECT Tour 2019!
Tema kali ini adalah PARTICLE, Pairing Artpreneur with Local Entrepreneur, untuk mengajak pelaku kreatif dan pelaku bisnis untuk bisa saling terkoneksi dan berkolaborasi mengembangkan industri kreatif di Indonesia
Acara tur yang akan dimulai pada tanggal 30 Juni 2019 di Yogyakarta akan fokus di 4 kota besar di Indonesia dengan komunitas kreatif khususnya komik yang kuat. Kota yang akan disambangi setelah Yogyakarta adalah Malang, Medan dan Bandung!
Acara ini akan menghadirkan Muhammad Misrad kreator MICE Cartoon, Jasmine Surkatty kreator Komik Ga Jelas dan Sweta Kartika penulis novel Grey Jingga untuk berbagi pengalaman dalam bisnis dunia kreatif!
Tidak hanya para Artpreneur, beberapa komikus populer dari kota masing-masing pun akan ikut serta! Di antaranya, mereka adalah Julian Syahputra dari komik Sengklekman, Akhmad Fadli dari komik Ragasukma, Feiruz dari komik Imaginarium untuk berbagi pandangan tersendiri tentang industri kreatif di daerahnya!
“kita berharap acara ini dapat memberi banyak informasi dan inspirasi yang berguna untuk para pelaku kreatif khususnya di 4 kota ini untuk bisa mulai berkarya dan berbisnis mengambenagkan industri kreatif di kota mereka masing-masing” ungkap XX.
COMICONNECT Tour sukses mengumpulkan lebih dari 1000 peserta di 11 kota besar di Indonesia pada tahun 2018 lalu. Acara tersebut di tahun lalu mengangkat tema Connecting Inspiration, yang menghubungkan sesama pelaku kreatif khususnya di bidang komik.
CONTINUE READING BELOW
Lanjut XX, “Kita berharap acara ini dapat memberi banyak informasi dan inspirasi yang berguna untuk para pelaku kreatif, khususnya di 4 kota ini untuk bisa mulai berkarya dan berbisnis mengembangkan industri kreatif di kota mereka masing-masing.”
Apa pendapatmu tentang COMICONNECT Tour 2019? Bagikan opinimu tentang acara keren dari dunia komik lokal ini melalui kolom komentar!