Taman Nasional Daisetsuzan yang berada di Hokkaido merupakan taman terbesar yang ada di Jepang dengan luas sekitar 2,267 km persegi, hampir seluas Prefektur Kanagawa. Taman ini dipenuhi pegunungan termasuk Gunung Asahidake yang memiliki puncak tertinggi di Hokkaido. Daisetsuzan juga dikenal oleh suku Ainu sebagai ‘Kamuimintara‘ atau tempat bermain para Dewa.
Di taman luas ini tersedia banyak jalur untuk hiking yang cocok bagi para pecinta alam. Trekker yang sudah berpengalaman bisa mengambil jalur yang dikenal dengan Daisetsuzan Grand Traverse dari Asahidake di utara menuju Tokachidake di selatan yang membutuhkan waktu sekitar 5-7 hari untuk dilalui. Di sepanjang jalan juga terdapat banyak pondok dan tempat camping yang tersedia.
Pemandangan alam liar yang indah menjadi salah satu daya tarik dari taman nasional ini seperti lembah-lembah, mata air panas alami, sungai, bunga-bunga liar, hingga hewan liar. Daisetsuzan juga menyediakan tour untuk melihat hewan liar dari dekat termasuk rusa, burung, mamalia kecil, hingga beruang coklat.
Selain mendaki, para pengunjung juga bisa merasakan pengalaman canoeing, rafting, dan memancing tau olahraga air lainnya di Sungai Ishikari yang memiliki panjang 268 km dan merupakan sungai terpanjang di Hokkaido. Di area ini juga terdapat 4 resort onsen utama yang bisa menjadi pilihan untuk berendam yaitu Asahidake Onsen, Fukiage Onsen, Sounkyo Onsen, dan Tenninkyo Onsen.
Bagi yang ingin menikmati dedaunan musim gugur tempat ini juga sangat cocok untuk dikunjungi terutama antara bulan Juli hingga akhir September, atau pada musim dingin untuk berendam di air panas sambil menikmati area bersalju. Salah satu atraksi musim dingin yang berada di daerah ini adalah Sounkyo Ice Waterfall Festival yang diadakan bulan Januari hingga Maret.
Taman Nasional Daisetsuzan
Alamat: Kamikawa-gun, Hokkaido
Website JP
The post Daisetsuzan, Taman Nasional Terbesar Yang Ada di Jepang appeared first on Japanese Station.