Reiner Braun merupakan salah satu karakter yang luar biasa kuat di anime Attack on Titan. Karakter yang satu ini memiliki jiwa kepemimpinan dan kehebatan untuk bertempur yang sangat baik.
Sejauh ini ada beberapa fakta Reiner Braun yang harus kita ketahui. Beberapa fakta Reiner Braun yang kita bahas pokoknya top markotop.
CONTINUE READING BELOW
Mungkin tanpa basa-basi langsung saja, inilah 9 fakta Reiner Braun yang wajib diketahui!!
Sosok Armored Titan yang Menghantam Tembok Maria di Awal Seri
Reiner Braun adalah sosok yang tangguh, berjiwa pemimpin, dan sangat peduli dengan orang lain. Bersama Eren, Reiner saling support dan ia juga sempat merasa depreso karena banyak kehilangan rekan-rekannya di militer. Tapi siapa sangka, jika faktanya, Reiner adalah sosom Armored Titan yang menghancurkan tembok ketika Eren masih kecil!
Kala itu Colossal Titan menggebrak kedamaian penduduk di dalam tembok. Kemudian datangnya Armored Titan yang dengan gagahnya mampu menabrak tembok hingga membuat para titan-titan liar masuk lebih dalam.
Fakta yang satu ini memang cukup mengagetkan karena Reiner adalah sosok yang cukup penyayang diantara rekan-rekan Eren di militer. Di akhir anime season kedua, Eren dan Armored Titan saling beradu kekuatan lho!
Jadi Militer Demi Mengangkat Kasta Keluarga
Dari kecil, Reiner sejatinya sudah merasakan hidup yang pahit. Ia tidak diperbolehkan bertemu dengan ayah kandungnya dan harus melanjutkan sisa hidupnya bersama dengan sang ibu di Liberio. Reiner kecil akhirnya bertekad untuk menjadi seorang militer demi bisa mengangkat harkat martabat keluarganya.
Tapi sialnya, sebagai seorang prajurit, Reiner tak punya kemampuan apapun. Satu-satunya kelebiham Reiner adalah loyalitasnya kepada negara. Tujuan Reiner masuk militer adalah menjadi salah satu titan shifter. Selain itu Reiner ingin agar ia bisa kembali bersama ayahnya.
Untungnya apa yang diimpikan oleh Reiner tercapai karena di usianya yang ke-10 tahun, ia akhirnya dipercaya untul mewarisi kekuatan Armored Titan hingga saat ini. Dengan kekuatan Armored Titannya, Reiner benar-benar kuat dan sangat sulit ditundukkan.
Pernah Stress dan Mencoba untuk Bunuh Diri
Mental yang sudah bergejolak sejak ia masih kecil ditambah dengan situasi Marley-Eldia yang rumit membuat Reiner pernah punya niat untuk bunuh diri. Reiner adalah sosok yang punya jiwa kepemimpinan dan niatnya untuk bunuh diri cukup mengagetkan.
Niat bunuh diri Reiner datang ketika dirinya teringat kenangan menyakitkan saat berada di Pulau Paradis. Di pulau itu Reiner bukan seperti musuh melainkan teman. Bahkan Reiner sempat punya kepribadian ganda dan kesetiaannya terhadap Marley goyang.
CONTINUE READING BELOW
Reiner berusaha untuk bunuh diri dengan menodongkan lubang senapan ke dalam mulutnya. Untungnya sebelum melakukan ini Reiner mendengar suara Falco hingga akhirnya ia berkomitmen untuk terus hidup. Ya, ia merasa punya tanggung jawab untuk memperhatikan para juniornya.
Reiner akhirnya bertemu dan menyapa Falco usai melakukan percobaan bunuh diri tersebut.
Jadi Karakter Favorit Pengarang Attack on Titan
Kehebatan, semangat, dan peranh Reiner sebagai pemimpin menjadikannya salah satu karakter terbaik di Attack on Titan. Di awal-awal cerita, Reiner seakan mampu menjadi penyemangat bagi rekan-rekannya. Di samping itu mentalitas Reiner juga sudah teruji karena dari kecil Reiner sudah menderita.
Tak heran kemudian jika Hajime Isayama, pengarang dari seri Attack on Titan menjadikan Reiner sebagai salah satu karakter favoritnya dalam seri ini. Isayama setidaknya melontarkan hal ini ketika sedang diwawancara.
Sejauh ini Reiner memang layak sekali untuk difavoritkan oleh orang-orang karena karakteristik tegasnya
Hubungan Reiner dengan Seorang David Beckham
Kalian yang menyukai sepak bola sudah pasti tahu dengan David Beckham kan? Ya, Beckham merupakan salah satu pesepak bola legendaris yang punya jiwa kepemimpinan. Eits, tapi tunggu dulu, hubungannya dengan Reinee bukan hal ini.
Hal yang membuat Reiner punya hubungan dengan David Beckham adalah mata dan alisnya didasari dari alis serta mata milik Beckham. Selain Beckham, Reiner juga terinspirasi dari penampilan Matt Damon di film Saving Private Ryan.
Sudah jelas kan jika akhirnya Reiner itu keren karena dia sudah terbukti terinspirasi dari dua tokoh besar di industri film.
Hal ini diungkapkan sendiri oleh Isayama ketika sedang melakukan wawancara. Dahsyat bukan?
Badan Kekarnya Terinspirasi dari Brock Lesnar!
Ini nih hal yang cukup gila dari seorang Hajima Isayama. Ya, mangaka yang satu ini mengaku di satu kesempatan bahwa mode Reiner ketika dalam keadaan titan benar-benar terinspirsi dari seorang pegulat WWE kenamaan, Brock Lesnar.
Brock Lesnar adalah sosok pegulat yang berotot dan cukup sadis ketika bertempur dengan lawannya. Sama halnya dengan Reiner, di mode titan, Reiner benar-benar terlihat kekar dan berotot.
Tentu saja inspirasi Isayama dari Brock Lesnar menjadi keunikan tersendiri karena sejauh ini jarang sekali mangaka yang terinspirasi dari WWE. Kebanyakan para mangaka terinspirasi dari tokoh sejarah atau dari manga lainnya.
CONTINUE READING BELOW
Mungkin jika disejajarkan, Reiner di mode titan bakal benar-benar mirip dengan Brock Lesnar ya terutama otot serta rambutnya.
Punya Masalah Psikologis!!
Masalah psikologis yang dialami oleh seorang Reiner mirip dengan gangguan identitas disosiatif.
Gangguan mental ini adalah di mana identitas seseorang terpecah menjadi dua atau lebih ke dalam keadaan kepribadian yang berbeda.
Hasilnya cukup para yakni Reiner mengalami perubahan perilaku dan mengalami penyimpangan kepribadian dari yang seharusnya.
Kondisi ini sering dikaitkan dengan gangguan stres pascatrauma dan dapat menyebabkan depresi serta upaya bunuh diri.
Stress yang dialami oleh Reiner didorong oleh keadaan di mana ia merasa iba dengan para penduduk Pulau Paradis yang mati di depannya.
Reiner juga menganggap rekan-rekannya di Suvery Corpse adalah saudaranya. Gila bukan? Setidaknya fakta Reiner Braun ini benar adanya.
Kemampuan Titannya Di Atas Rata-rata
Sama seperti yang lainnya, Reiner Braun memiliki kemampuan Titan yang luar biasa. Dengan Armored Titannya, Reiner punya kemampuan bernama Brain Function Transfer.
Kekuatan ini membuat Reiner mampu mencegah kematiannya yang pasti pada beberapa kesempatan setelah mentransfer fungsi otaknya ke seluruh tubuhnya.
Dengan kemampuan mendalam ini, ia mampu bertahan dari serangan langsung ke sumsum tulang belakangnya yang dilancarkan oleh Levy Ackerman.
Ia dapat menggunakan kemampuan yang sama ini untuk mempertahankan kontrol atas bentuk Titan-nya setelah otaknya dihancurkan oleh ledakan Tombak petir.
Dia bisa mempertahankan kekuatan ini hingga kepalanya beregenerasi.
Namun, dikatakan bahwa kemampuan ini sangat sulit untuk berhasil dilakukan dan hanya digunakan sebagai upaya terakhir ketika hidup Reiner benar-benar terancam.
Ketika menggunakan kemampuan ini Reiner juga tidak bisa ingat apa yang sudah terjadi.
Meski Reiner sudah kabur, kenyataannya Eren masih bisa menemukannya. Ya, Eren yang sudah menjadi sosok berbahaya kemudian bertemu dengan Reiner.
Eren hanya ingin bertanya alasan mengapa Reiner tega menghancurkan kampung halamannya. Kemudian Reiner menjawab bahwa dia hanya ingin menangkap Founding Titan.
Di sini Eren benar-benar menginjak-injak mental Reiner hingga ada satu momen yang membuat Reiner meminta Eren untuk dibunuh.
CONTINUE READING BELOW
Bahkan Reiner meminta hingga berkali-kali. Tapi kenyataannya, Eren mengatakan bahwa ia mengerti perasaan Reiner dan tak berniat sama sekali untuk membunuhnya.
Momen ini menjadi momen yang sangat menyedihkan mengingat dahulu keduanya saling support satu sama lain. Mintanya Reiner untuk dibunuh menandakan bahwa ia merasa bersalah atas apa yang dilakukannya di masa lalu.
Sepertinya itulah 9 fakta Reiner Braun yang harus kalian ketahui. Reiner sejauh ini merupakan sosok yang difavoritkan karena kehebatan dan karakteristiknya.
Selain itu Reiner juga merupakan pewaris salah satu titan terkuat yaitu Armored Titan. Gimana? Menarik bukan fakta Reiner Braun yang sudah kita bahas?