Princess Connect! Re: Dive versi global telah mengumumkan kolaborasi dengan Hololive EN. Keseluruhan anggota yaitu Gawr Gura, Mori Calliope, Takanashi Kiara, Ninomae Ina’nis, dan Amelia Watson, ikut mempromosikan perilisan game.
Stream akan dimulai oleh Takanashi Kiara seminggu sebelum perilisan penuhnya, kemudian Amelia Watson akan mengadakan stream perayaan global secara resmi. Anggota lainnya akan memiliki program mereka sendiri untuk mempromosikan game. Tidak ada informasi apakah para Vtuber ini akan mendapatkan unit di dalam gamenya.
Soft Launch untuk wilayah Asia Tenggara sudah diadakan 15 Desember lalu. Singkatnya game sudah bisa dimainkan sekarang di wilayah Indonesia.
Seiyuu yang hadir pada game diantaranya adalah:
- M·A·O sebagai Pecorine
- Miku Itō sebagai Kokkoro
- Rika Tachibana sebagai Kyaru
- Atsushi Abe sebagai Yuki
- Rie Takahashi sebagai Ames
- Miyuki Sawashiro sebagai Labyrista
- Aya Suzaki sebagai Karin
- Rina Hidaka sebagai Mimi
- Sumire Morohoshi sebagai Misogi
- Yui Ogura sebagai Kyōka
- Haruka Yoshimura sebagai Nanaka
- Kotono Mitsuishi sebagai Mitsuki
- Yuka Ootsubo sebagai Shinobu
- Kana Hanazawa sebagai Aoi
- Mariko Kouda sebagai Misato
- Ayaka Ohashi sebagai Hatsune
- Ayako Kawasumi sebagai Jun Shirogane
- Minori Chihara sebagai Tomo Mikuma
- Asami Shimoda sebagai Matsuri Orihara
“Princess Connect! Re:Dive” adalah sebuah game smartphone buatan Cygames yang dirilis pada Februari 2018. Game RPG ini juga memiliki beberapa cuplikan dengan kualitas setingkat anime dalam ceritanya.
Adaptasi musim pertama anime “Princess Connect! Re:Dive” telah ditayangkan pada musim semi tahun 2020. Musim pertama ini mengudara dalam 13 episode. Season keduanya diumumkan akan hadir juga.
Sumber: Crunchyroll