Situs resmi untuk“Evangelion: 3.0+1.0: Thrice Upon A Time” (Shin Evangelion Gekijō-ban: ||), film terbaru tetralogi ini, mengungkapkan pada hari Senin bahwa film tersebut akan memiliki versi update dengan nama 3.0+1.01. Versi baru akan menambahkan “revisi kecil” untuk beberapa adegan animasi dan tidak akan mengubah cerita film. Versi baru ini akan mulai diputar di bioskop-bioskop di Jepang pada hari Sabtu, 12 Juni untuk “penayangan akhir” film tersebut.
Bioskop yang berpartisipasi di seluruh negeri juga akan mulai membagikan satu juta eksemplar pamflet EVA-EXTRA-EXTRA setebal 36 halaman pada hari Sabtu, selama persediaan masih ada. Pamflet ini menampilkan ilustrasi sampul baru oleh animator Atsushi Nishigori dan manga oleh staf tentang produksi film ketiga. Enam bioskop di Jepang akan mulai menjalankan penayangan Dolby Cinema pada hari Sabtu.
Film telah memperoleh 8,28 milyar yen pada Rabu 5 Mei kemarin. Secara efektif membuatnya melewati penghasilan Shin Godzilla (2016) yaitu 8,25 milyar Yen. Ini membuatnya menjadi film Hideaki Anno dengan pendapatan tertinggi. Film Eva tersukses ini sudah tayang sejak 8 Maret 2021.
Khara, studio Hideaki Anno, mengkonfirmasi pada April 2017 bahwa proyek Shin Evangelion berikutnya sedang dalam proses produksi. Situs resmi Khara juga mengungkapkan pada April 2017 bahwa studio merekrut animator, modeler, staf teknis, insinyur sistem, dan manajer produksi. Tatsuya Kushida, sutradara seni film, mengungkapkan storyboard untuk film terakhir pada bulan Juli 2017.
Film Evangelion ini pertama diumumkan tahun 2012 dulu dengan judul Evangelion Shin Gekijōban :||, atau Evangelion: 3.0+1.0.
Tiga film pertamanya, Evangelion: 1.0 You Are [Not] Alone, Evangelion: 2.0 You Can [Not] Advance, dan Evangelion: 3.0 You Can (Not) Redo, telah tayang masing-masing pada 2007, 2009, dan 2012.
Sumber: ANN