Indozone.id, Portal Berita Millennial

Posted on

Seiring dengan perkembangan teknologi, hadirnya media berbasis digital dapat memudahkan masyarakat, untuk mendapatkan informasi secara cepat dan akurat.

Dewasa ini banyak media-media konvensional, yang mulai bergeser ke ranah digital. Karena, dengan hadir dalam format digital, mereka bisa lebih cepat dalam menyampaikan informasi kepada para pembaca.

Di Indonesia saat ini sudah banyak media berita konvensional yang beralih ke ranah digital, seperti Kompas, Tempo, Media Indonesia dan masih banyak lagi yang lainnya.

Indozone Media Indonesia

Mobile Indozone id

Indozone Media Indonesia adalah portal berita berbasis digital, yang tersedia dalam beragam platform, mulai dari website, Instagram, Facebook, Youtube, Line dan Twitter.

Indozone awalnya bukan merupakan media konvensional, yang hadir dalam bentuk surat kabar, melainkan berawal dari sosial media Instagram.

Berawal dari Instagram sekitar tahun 2014, Indozone menyajikan beragam informasi menarik yang sedang hangat dan menjadi perbincangan masyarakat.

Dalam format gambar dan video, Indozone mengabarkan beragam isu terkini yang terjadi di masyarakat, tentunya dengan menyematkan tagar andalan mereka, yaitu #KAMUHARUSTAU.

Indozone pun mulai melakukan ekspansi ke ranah website pada tahun 2019, dengan nama domain Indozone.id. Situs Indozone.id adalah portal berita yang menyajikan berita serta informasi terkini, dengan gaya dan sudut pandang anak muda.

Pada awal berdirinya, situs Indozone hanya menyampaikan berita-berita ringan, yang sedang ramai diperbincangkan di media sosial. Hingga akhirnya Indozone mulai serius menyajikan berita-berita yang lebih berbobot, terkait isu politik, hukum, dan peristiwa sosial yang terjadi di masyarakat.

Pada tahun 2018 Indozone resmi terdaftar sebagai salah satu perusahaan media di Indonesia, dengan nama PT Indozone Media Indonesia. Hal tersebut menunjukan keseriusan Indozone untuk ikut ambil peran, dalam menyajikan berita dan informasi berkualitas bagi masyarakat Indonesia.

Tepat di ulang tahunnya yang ke-5 pada bulan September 2019, Indozone pun secara resmi meluncurkan platform situsnya. Indozone juga mengadakan giveaway, untuk memperingati ulang tahun Indozone yang kelima.

Kanal Berita Terbaik Di Indozone

Indozone memiliki banyak kanal berita, dan pastinya masing-masing kanal menghadirkan informasi serta berita yang menarik dan berkualitas.

Untuk saat ini Indozone memiliki 17 kanal berita yang tersaji di situsnya. Adapun beberapa kanal berita yang ada di Indozone saat ini adalah kanal News, Fakta dan Mitos, Game, Tech, Food, Soccer, Beauty, FYI, Videografik, Infografik, Otomotif, Sport, Life, Health, Travel, Movie dan Music.

Dari begitu banyaknya kanal yang dimiliki Indozone, ada beberapa kanal yang menurut saya paling terbaik dan paling saya sukai, yaitu:

Kanal News

Kanal News yang ada di situs Indozone.id, menyajikan beragam informasi terbaru, terkait politik, hukum, dan beragam isu sosial yang tengah menjadi perbincangan di masyarakat.

Menurut hasil analisa menggunakan tools Ahrefs, kanal ini adalah salah satu kanal berita Indozone.id, dengan jumlah pengunjung terbanyak.

Kanal Tech

Indozone juga menyediakan kanal berita teknologi, yang menyajikan beragam informasi terkait smartphone, PC, laptop, software, mobile apps dan beragam informasi seputar teknologi.

Kanal ini adalah kanal favorit saya, karena saya termasuk orang yang senang mengikuti perkembangan teknologi. Jadi, kanal Tech ini termasuk kanal berita yang bagus menurut saya.

Kanal Movie

Sebagai seorang penggemar film, tentu saja kanal ini menjadi kanal berita yang paling saya sukai. Karena saya bisa mengetahui sinopsis beragam film yang sudah tayang, ataupun yang segera ditayangkan.

Saya juga bisa mendapatkan rekomendasi film-film terbaik dari dalam dan luar negeri, yang bisa saya tonton di layanan streaming film ataupun bioskop.

Kanal Music

Kanal Music di situs Indozone, juga menjadi kanal berita yang saya sukai. Karena saya bisa mendapatkan berita-berita terbaru dari dunia musik, baik itu dari dalam negeri ataupun luar negeri.

Kanal Travel

Sebagai orang yang senang jalan-jalan, tentu saja saya sangat senang Indozone memiliki kanal Travel. Karena saya bisa mendapatkan informasi seputar tempat tujuan wisata, serta tips berwisata yang menarik.

Kesimpulan

Berdasarkan pengalaman saya menjadi pembaca berita di situs Indozone, saya merasa cukup senang dengan kecepatan situsnya. Karena waktu loading ketika membuka sebuah artikel di situs tersebut, terbilang cukup cepat.

Selain itu, desainnya yang simpel dan didominasi warna putih, membuat saya lebih nyaman membaca berita di portal berita milenial ini.

Selain itu, saya juga senang dengan tata letak iklan pada situs Indozone.id, karena tidak terlalu banyak dan tidak terlalu mengganggu. Berbeda dengan situs-situs berita lain, yang banyak menampilkan banner iklan yang cukup mengganggu.

The post Indozone.id, Portal Berita Millennial appeared first on Katamutiara.org.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *