Tatsuhiko Takimoto dikabarkan telah menulis sekuel dari novelnya, “NHK ni Youkoso!“. Informasi ini diungkap oleh The Elites, band bergenre rock yang berfokus pada literatur pada hari Minggu (02/05). Sebuah video perkenalan sekuel ini juga telah dirilis dana akan dirilis pada 16 Mei 2021. Judul yang dipakai adalah “Shin NHK ni Youkoso!“.
この令和に『NHKにようこそ!』の続編を読める奇跡を噛み締めながら編集しています。5月16日までもうしばらくお待ちください。 pic.twitter.com/xIcALhh0EI
— エリーツ (@TheElites16) May 1, 2021
Sinopsis utama “N.H.K ni Youkoso!“:
Satou Tatsuhirou adalah seorang penyendiri berusia 22 tahun yang menutup dirinya dalam apartemen miliknya, didukung pemasukan dari orang tuanya, hanya pergi ke dunia luar untuk membeli makanan di bawah kegelapan. Suatu hari, dalam kekhawatiran akan melewatkan seseorang yang penting, ia membuka pintu dan menemukan gadis imut dan misterius yang ditemani oleh orang tua pengacara yang religius.
Sejalan apa yang dikiranya sebagai kebetulan, si gadis, Nakahara Misaki memeasuki kehidupan Tatsuhiro dan menjanjikannya bahwa ia dapat menyembuhkan kondisi anti sosialnya, dengan memberikan aturan yang harus diikuti,
Hal ini membawa Tatsuhiro dari keinginan membuat game simulator kencan, menjadi bergabung dengan kultus bunuh diri yang berpartisipasi dalam skema piramida untuk menenggelamkan dirinya ke dalam MMORPG, bersamaan untuk bersentuhan
dengan segala hal antara Hikikomori dan budaya otaku, eksistensialisme, solipisme, teologi, bunuh diri, pengorbanan dan cinta.
Novel “N.H.K. ni Youkoso!” pertama kali diluncurkan Tatsuhiko Takimoto di majalah Kadokawa Shoten pada 28 Januari 2002. Ilustrasi novel ini digambar oleh Yoshitoshi ABE yang biasa dikenal dari proyek “Haibane Renmei“. Tokyopop juga merilis novel volume tunggal ini di Amerika Utara dalam bahasa Inggris.
Takimoto kemudian berduet dengan Kenji Oiwa untuk mengadaptasi novel ini menjadi manga. Serialisasinya berjalan di majalah Monthly Shounen Ace pada 26 Desember 2003 dan berakhir pada 26 Mei 2007. Kadokawa Shoten telah menerbitkan kedelapan manga ini. Manga ini juga dirilis di Amerika Utara oleh Viz Media.
Adaptasi anime-nya diumumkan pada tahun 2005 oleh studio Gonzo. Yuusuke Yamamoto (Oshi ga Budoukan Itte Kuretara Shinu) menjadi sutradara, dan skripnya ditulis oleh Satori Nishizono (B Gata H Kei). Desain karakternya dibuat oleh Masashi Ishihama (Speed Grapher) dan Takahiko Yoshida (Hataraku Saibou!!). Anime ini tayang pada musim panas tahun 2006 dengan total 24 episode.
© Tatsuhiko Okamoto