Informasi Terupdate Anime Orisinil ‘Kouya no Kotobuki Hikoutai’

Posted on

Halo teman-teman, siapa yang menantikan Anime-Anime musim dingin? Terutama di bulan Januari, cukup banyak bukan?

Nah, Anime Kouya no Kotobuki Hikoutai ini, akan ditayangkan pada bulan Januari 2019, belum diketahui kapan tanggal tayangnya. Baiklah, bagi kalian yang penasaran kita mulai saja, ya!

Anime Kouya no Kotobuki Hikoutai

Sutradara Tsutomu Mizushima dan penulis skrip seri Michiko Yokote, mengumumkan proyek Anime Orisinil baru mereka yang berjudul ‘Kouya no Kotobuki Hikoutai.’ Anime ini menceritakan tentang Kotobuki Skuadron yang berisikan Ace perempuan.

Pada tanggal 13 September melalui situs resmi Animenya, diumumkan kalau PV, Visual, Staff utamanya, Seiyuu pemeran utama, lalu para anggota Kotobuki Skuadron dan pesawat tempurnya diungkapkan.

Poster Visual
Poster Visual

Tagline di Visualnya bertulisan:

“Pertempuran udara adalah kehidupan sehari-hari.”

Seiyuu pemeran utama

Seiyuu Pemeran Utama
Seiyuu Pemeran Utama

Hhm, cantik-cantik, ya!

Dari kiri atas, ada:

  • Yamamura Hibiku sebagai Zara
  • Seto Masami sebagai Leona
  • Miyuu Tomita sebagai Chika

Lalu, dari kiri bawah, ada:

  • Koumura Eri sebagai Enma
  • Suzuyo Sayumi sebagai Kirie
  • Nakaya Sayaka sebagai Kate
Mulai dari kiri atas: Kirie, Enma, Kate, Leona, Zara, Chika
Mulai dari kiri atas: Kirie, Enma, Kate, Leona, Zara, Chika

Selain itu pada situs resminya, pada tangal 25 Oktober diumumkan juga karakter baru, tapi mereka belum mendapatkan pengisi suaranya, yaitu:

  • Madame Lulu
  • Saneatsu
  • Anna
  • Maria
  • Natsuo
  • Johnny
  • Ririko
  • Addy, Betty, Cindy

Untuk melihat desain karakter barunya, kalian bisa buka di sini.

Aircraft

Pesawat terbang yang terdapat dalam PV adalah pesawat tempur Model 1 “Hayabusa” Skuadron, yang terlihat mirip dengan pesawan tempur Nakajima Ki-43 Hayabusa” yang asli.

Pesawat tempur Model 1 “Hayabusa” Skuadron
Pesawat tempur Model 1 “Hayabusa” Skuadron

Selain itu, situs resminya juga mengungkapkan sebuah pesawat tempur baru yaitu, A6M2b Model 21 Zero,” yang secara resmi ditetapkan sebagai “Type 0 carrier fighter.”

Seperti pesawat tempur yang disebutkan pertama kali, pesawat tempur kali ini juga diberi nama yang sama dengan Mitsubishi A6M2b Zerofighter yang aslinya.

Pesawat tempur A6M2b Model 21 “Zero”
Pesawat tempur A6M2b Model 21 “Zero”

Untuk spesifikasi lebih jelasnya, bisa kalian buka di situs resminya.

Mizushima melaporkan di akun Twitternya bahwa Anime ini akan menjadi hibrida dari Animasi 3D CG dan 2D. Anime ini hanya akan menampilkan pesawat Jepang, dan Mizushima secara khusus mengatakan bahwa pesawata Messerschmitt Jerman takkan muncul di Anime.

Para Staff yang terlibat dalam pembuatan Anime ini

Key Visual Anime
Key Visual Anime

Mizushima bertugas baik sebagai sutradara dan direktur suara, dengan Michiko Yokote sebagai penulis skrip seri. Hiroyuki Kanbe bertugas sebagai asisten sutradara, lalu Hidari yang menggambar desain karakter asli, dan Shou Sugai mengadaptasi desain tersebut untuk Anime.

Selain itu, Shigeyuki Ninomiya melakukan pengawasan militer, sementara Tetsuya Nakano, Hideyuki Kikuchi, dan Jiro Tokihama bertanggung jawab atas setting militernya. Digital Frontier bertugas dalam produksi, sementara GEMBA yang memproduksi Animasinya dan Wao World yang menangani produk animasi kunci.

Masih banyak beberapa staff lain, diantaranya:

  • Kerjasama Setting: Seiichi Shirato
  • Direktur CG: Hisashi Egawa, Ten Hirota
  • Direktur Teknis: Keita Mizuhashi
  • Direktur Aset: Kentaro Kogusuri
  • Produser Animasi Kunci: Yusaku Saotome
  • Direktur Animasi: Shouta Ueno
  • Asisten Direktur Animasi: Toko Nakamura
  • Direktur Seni: Kazuo Ogura
  • Pengaturan Seni: Nobuhito Sue, Sakura Ogawa
  • Pengaturan Warna: Aiko Yamagami
  • Direktur Fotografi: Kentaro Kashiwagi, Takamasa Hatakeyama
  • Editing: Masato Yoshitake
  • Musik: Shiroh Hamaguchi
  • Efek Suara: Yasumasa Koyama
  • Mixer Suara: Takayuki Yamaguchi

Cerita / Sinopsis

Anime ini akan menceritakan tentang kelompok pilot bayaran Kotobuki Skuadron yang berisikan Ace perempuan.

Daerah perbatasan yang tandus
Daerah perbatasan yang tandus

Lalu, melalui situs resminya, mereka menambah ringkasan cerita:

“Ceritanya akan berlangsung di perbatasan yang tandus, di mana orang-orang berdagang barang dengan satu sama lain untuk saling membantu bertahan hidup. Kotobuki Skuadron adalah pilot bayaran untuk disewa, yang dipimpin oleh seorang pemimpin Skuadron yang keras namun cantik, seorang perwira komandan yang tak dapat diandalkan di lapangan, dan seorang seniman sejati dari seorang kepala kru.

Mereka disewa untuk menghadapati bandit dan penjarah.”

OP & Ed Anime

Sudah mau selesai nih, masih ngikutin nggak?

Nah, OP untuk Anime ini akan dinyanyikan oleh ZAQ – ‘Sora no Ne’, sementara untuk EDnya berjudul ‘Tsubasa wo Motsu Monotachi,’ yang dinyanyikan oleh 6 karakter dalam Kotobuki Skuadron!

Di ED song, ZAQ hanya menyusun dan menulis liriknya.

Seperti yang dikatakan di awal, Anime ini akan mulai tayang bulan Januari 2019, dan ditayangkan di Tokyo MX, TV Aichi, MBS, BS11.

Game Mobile / Mobage

Visual Mobage
Visual Mobage

Ok, terakhir! Proyek Anime ini juga mengeluarkan mobagenya yang berjudul Kouya no Kotobuki Hikoutai – Ouzora no Take Off Grils! yang akan memulai debutnya di musim dingin 2019.

Berita bagus, bagi kalian yang sudah tak sabar, silahkan melakukan pra-register yang sudah dimulai.

Baiklah, cukup panjang, ya! Semua yang di atas sudah mencangkup semua informasi yang sudah diumumkan melalui situs resminya. Sampai jumpa lagi semuanya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *