Tahun baru yang menyenangkan di Jepang diawali dengan tradisi memberikan uang untuk anak-anak yang diberikan oleh orang tua, kakek dan nenek, bibi maupun paman mereka atau yang dikenal sebagai tradisi Otoshidama. Tradisi ini tentunya bukan sebuah tradisi yang bagus bagi orang dewasa, namun akan sangat menyenangkan untuk anak – anak. Namun apakah kalian tahu sejarah dan etika tentang otoshidama? Jika kalian tinggal di Jepang, terutama saat perayaan tahun baru, ada baiknya untuk sedikit mengenal tradisi dari negeri sakura yang satu ini.
Berikut ini adalah 10 hal yang harus kalian tahu tentang tradisi memberi uang kepada anak – anak di tahun baru, Otoshidama :
- Tradisi otoshidama berasal dari kagami mochi atau kue beras, yang ditawarkan untuk mengunjungi dewa Toshigami-sama di Tahun Baru. Dulu kue beras kecil itu disebut toshidama, orangtua biasa memberi anak mereka kue beras kecil ini, seiring berjalannya waktu kue beras digantikan oleh hadiah kecil berupa mainan kayu dan kertas dan kini mainan tersebut telah diganti dengan uang.
- Oleh orang tua, kakek-nenek, paman dan bibi, keluarga dekat dan tetangga, otoshidama diberikan kepada anak usia sekolah.
- Dilaporkan bahwa rata – rata anak-anak di Jepang menerima uang hadiah dari 5 sampai 6 orang.
- Jumlah rata-ratanya sebanyak 5.000 yen per amplop.
- Jumlah uang yang diberikan tergantung dari hubungan dan usia, namun rata-ratanya adalah anak-anak SD akan mendapat 2.000-3.000 yen per amplop, SMP 5.000 yen per amplop dan SMA 10.000 yen per amplop. Angka 4.000, 8.000, dll tidak diberikan karena mewakili nasib buruk.
- Bayi dan balita biasanya tidak menerima uang, melainkan mainan.
- Setengah dari mahasiswa di Jepang dilaporkan menerima otoshidama.
- Uang dimasukan ke dalam amplop kecil yang disebut puchibukuro atau otoshidama bukuro yang biasanya didekorasi dengan ilustrasi lucu atau simbol Tahun Baru hingga karakter yang populer di kalangan anak-anak.
- Membuka amplop di depan orang lain dianggap tidak sopan.
- Barang – barang yang paling banyak dibeli dari uang hadiah adalah video game, aplikasi mobile dan musik dan pakaian.
The post Inilah 10 Hal Yang Harus Kalian Tahu Tentang Tradisi Otoshidama appeared first on Japanese Station.