Mirip dengan Indonesia, jenjang universitas di Jepang juga rupanya tak hanya dipandang sebagai tingkat edukasi tertinggi, tapi juga tingkat fashion yang makin keren. Ternyata ini ada alasannya lho, yaitu karena saat kuliah, kamu bebas memakai pakaian apapun (tentu tetap sopan ya), tanpa terbentur peraturan seragam seperti di sekolah dulu. Hasilnya, mahasiswa dan mahasiswi Jepang kerap disebut-sebut sebagai simbol dari gaya dan penampilan keren, membuat kampus-kampus menyelenggarakan kontes kecantikan untuk memilih siapa mahasiswa tertampan dan mahasiswi tercantik se-Jepang. Nah, mahasiswa tertampan dan tercantik se-Jepang sudah tahun 2020 sudah diumumkan lho! Siapa mereka? Ayo kita kenalan!
Mahasiswa tertampan se-Jepang alias Mr. of. Mr. tahun 2020 adalah Koki Hajime (@mr5obirin_2019 di Twitter), seorang mahasiswa jurusan liberal arts di Tokyo’s J.F. Oberlin University.
この後22:30〜23:00ごろまで
SHOWROOM配信します!
力を貸してください?✨【投票フォーム】https://t.co/evIi2ruR83
投票もお忘れなく!?#MOM2020 #ミスターオブミスター pic.twitter.com/2HCLYr3OZ6
— 一光希(はじめこうき) (@mr5obirin_2019) March 19, 2020
Nah, gadis beruntung yang terpilih sebagai mahasiswi tercantik se-Jepang atau Miss of Miss Campus Queen adalah Moe Ishiwaki (@ohrei19_miss01 di Twitter), mahasiswi cantik asal Tokyo dari College of Humanities and Sciences di Nihon University.
Miss of Missのグランプリを頂くことができました??
日大初のタイトルを獲得しました!
少しは日大のミスコンを有名にできたかな。
まだ実感わかないので、とりあえず今は簡単に。
本当にありがとうございました??? pic.twitter.com/lFHYENLBNi— 西脇萌?ミスオブミス2020 (@ohrei19_miss01) March 26, 2020
Gadis cantik ini ternyata baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-20 sebelum mendapat gelar sebagai Miss of Miss lho.
20歳になりました???
たくさんのお祝いのメッセージ、動画本当にありがとうございます?
1つ1つゆっくり返させてもらいます! pic.twitter.com/mjbLRAW6k7— 西脇萌?ミスオブミス2020 (@ohrei19_miss01) March 23, 2020
Dengan ketampanan dan kecantikannya, tidak aneh jika keduanya memiliki ketertarikan untuk bekerja di industry entertainment industry. Misalnya saja Hajime. Ketika duduk di sbangku SMA, ia mengikuti kursus tari yang dibuka oleh LDH, salah satu talent agency ternama di Jepang. Hal ini membuahkan hasil, Hajime berkesempatan menjadi backup dancer untuk salah satu boy band populer Jepang, Sandaime J Soul Brothers ketika grup ini menggelar tur keliling Jepang. Kini, ia berharap bisa terjun ke dunia entertainment sebagai penyanyi.
Lain lagi dengan Ishiwaki. Gadis ini berharap untuk menjadi seorang selebriti multi talenta: aktris dalam darama TV, model fashion, dan pembawa acara variety show, 3 bisnis dunia entertainment tersukses di Jepang.
Meski belum menjadi selebriti sungguhan, keduanya telah mendapat hadiah berupa masing-masing uang tunai sebesar 500.000 yen (sekitar 75 juta rupiah) dan berkesempatan untuk tampil di iklan salah satu sponsor kontes, Rize hair removal salon.
Benar-benar cantik dan tampan ya?
The post Inilah Mahasiswa Tertampan dan Mahasiswi Tercantik Jepang! appeared first on Japanese Station.