Inter Milan Puji Lautaro, Sabar Lihat Lukaku

Posted on

Arenabola.id – Inter Milan puji Lautaro Martinez usai laga Liga Italia lawan SPAL. Mereka masih bersabar lihat Romelu Lukaku yang tidak mencetak gol.

Pelatih Inter Milan Antonio Conte dilaporkan Tribal Football mengaku senang dengan perjuangan Lautaro Martinez setelah kemenangan skor 2-1 mereka lawan kubu SPAL. Pemain Argentina itu mencetak kedua gol untuk kemenangan tim Conte.

Conte sendiri sempat tegang dan terus mengamati perkembangan Juventus di laga lain. Ia lantas mengaku lega melihat bagaimana tim merespon laga lawan SPAL.

“Kami sudah bertekad kuat untuk menang hari ini dan tahu kalau Juventus telah menjatuhkan poin, jadi siap untuk membuat sebagian besar situasi yang ada,” ujar Conte.

“Kami memang layak untuk mengalahkan SPAL dan penting untuk kita semua ingat kalau kami fokus terus kepada proses pertumbuhan kami sendiri. Kami sama sekali tidak berusaha membandingkan diri dengan klub-klub lain sejauh ini.”

“Lautaro memang hidupnya untuk mencetak gol saja, tapi saya sangat jelas percaya dengan dia bahwa para striker top akan terus berjuang untuk timnya. Dia mau kembali ke belakang untuk membantu pertahanan dan mencari cara kerjasama antara satu sama lain saat bertanding.”

Inter Milan tetap menghargai kinerja Romelu Lukaku

Pada kesempatan yang sama, Conte juga mengomentari sumbangsih Lukaku yang disorot fans. Meski tidak mencetak gol, namun sang pelatih tetap menghargai kerja mantan pemain Manchester United tersebut.

“Romelu Lukaku, misalnya yang perlu saya sebutkan, memang tidak mencetak gol hari ini, tetapi dia masih selalu bisa terlibat,” pungkasnya.

Inter sendiri akan melawan AS Roma pada hari Sabtu 7 Desember, pukul 02.45 WIB. Melawan kubu Serigala Ibukota, Lukaku cs diunggulkan menang dengan peluang 50 persen berbanding 25 persen peluang kemenangan tim lawan.

Sumber : Gilabola.com

The post Inter Milan Puji Lautaro, Sabar Lihat Lukaku appeared first on Arenabola.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *