JOOX The Series adalah satu lagi program podcast terbaru yang menjadi siaran eksklusif keren dari Indonesia!
Disiarkan khusus di platform JOOX, serial ini merupakan kerjasama aplikasi streaming audio freemium tersebut dengan lima sutradara lokal populer! Tidak hanya itu, JOOX juga bermitra dengan Gen Fm, salah stasiun radio terpopuler di Jakarta itu untuk menyusun cerita-cerita tersebut!
“Alasan kenapa kita terjun ke dalam podcast adalah dua. Pertama, Podcast adalah genre audio paling populer di Indonesia dan Asia Tenggara, dan Podcast sangat populer dalam kalangan milenial,” jelas Peter May, Head of JOOX Indonesia.
Jadi, seperti apa isi podcast ini? Podcast tersebut disusun menjadi tiga cerita yang disutradarai kelima sineas tersebut, yang terbagi menjadi tiga genre: Horor, Romansa, dan Komedi!
Penasaran? Ini dia isi ketiga serial tersebut!
Sutradara: Anggy Umbara (SUZANNA, Warkop DKI Part 1)
Pemeran: Shareefa Danish, TJ
Episode: 30
Terinspirasi dari kisah nyata, seri ini mengisahkan Nanny dan perjuangannya mencari jawaban, atas fenomena yang menghantuinya semenjak masih kecil.
Sutradara: Angga W. Sasongko & Anggia Kharisma (Filosofi Kopi)
Pemeran: Rio Dewanto, Jessica Mila, Sheila Dara, Rafael Tan.
Dara, pemilik Wedding Organizer terobsesi untuk memenangkan penghargaan tahunan. Karena ambisi itu pula, ia mensponsori influencer media sosial yang malah membuat usahanya bangkrut. Akan tetapi, ia menemukan kesempatan kedua melalui pernikahannya sendiri dan penghargaan ‘Wedding of the Year’.
CONTINUE READING BELOW
Sutradara: Gina S. Noer & Salman Aristo (Hari Untuk Amanda)
Pemeran: Sheryl Sheinafia, Vidi Aldiano, Kunto Aji, Ify Alyssa.
Mantan pacar Rino akan segera menikah, dan Rino merencanakan pembalasannya dengan mendahului mantannya. Sayangnya, menemukan pasangan yang tepat tidak mudah, apalagi dengan sekelompok teman yang juga lelaki putus asa yang semuanya gagal move on dari mantan.
JOOX The Series akan disiarkan setiap hari pukul 17.00 WIB dari tanggal 5 Mei 2019 sampai 4 Juni 2019!
Nah, seri mana yang menurut kamu paling menarik dari ketiga sinopsis JOOX the Series ini? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah, ya!