Judul Season Ke-5 Anime ‘Rainy Cocoa’ Sudah Diumumkan!

Posted on
Ame-iro Cocoa
Ame-iro Cocoa

Hai teman-teman! Bagaimana Anime musim gugur ini? Sudah mengikuti berapa banyak?

Dari musim ke musim, tentunya semakin banyak Anime-Anime bagus yang bermunculan, ya! Kalian ada yang tau Anime Rainy Cocoa?

Kita akan membahas tentang Anime tersebut. Jadi, dimulai sekarang saja, ya!

Rainy Cocoa

Bagi yang belum tahu, Anime ini merupakan garapan dari studio DAX Production dan tayang pada bulang April – Juni 2015, sebanyak 12 episode. Anime yang berjudul Rainy Cocoa atau Ameiro Cocoa ini memiliki 3 sekuel yang berjudul:

  • Rainy Cocoa, Welcome to Rainy Color (Rainy color e Youkoso!)
  • Rainy in Hawaii
  • Ame-iro Cocoa Series: Ame-con!!

Sekuel yang kedua, tayang pada bulan Oktober 2015, sedangkan untuk yang ketiga, tayang pada bulan Oktober 2016. Selain itu, untuk yang keempatnya ditayangkan pada bulan Oktobe 2017.

Anime begenre Comedy dan Slice of life ini, memiliki durasi 2 menit setiap episodenya.

Anime satu ini merupakan adaptasi dari Digital Manga yang rilis bulan Februari 2015. Yang merahkan Anime ini adalah Tomomi Mochizuki dan untuk desain karakter dibuat oleh Atsuko Takashi.

Sinopsis

Baiklah, sinopsis untuk musim pertama Anime ini, sebagai berikut:

“Kisah yang menceritakan tentang kehidupan Aoi Tokura, seorang mahasiswa baru yang berkerja part-time di cafe yang bernama ‘Rainy Color.

Cafe tersebut bisa selalu ramai dan nyaman karena berkat kerja keras dari Barista, Pemilik, dan para pengunjung cafe tersebut.”

Visual Ame-iro Cocoa: Rainy Color e Youkoso!
Visual Ame-iro Cocoa: Rainy Color e Youkoso!

Untuk musim kedua yang berjudul Rainy Color e Youkoso! ceritanya akan diwarnai oleh:

Kehadiran beberapa karakter baru, seperti Koga bersaudara dari Ingris dan juga seorang fotografer Jun Arisawa yang ternyata memiliki hubungan dengan sang pemilik café, Koji Amami.

Visual Ame-iro Cocoa in Hawaii
Visual Ame-iro Cocoa in Hawaii

Selain itu, untuk musim ketiganya yang berjudul Ame-iro Cocoa in Hawaii mengisahkan tentang:

“Seseorang yang bernama Nozomu Tokura yang mana dia adalah saudara tua dari Aoi, yang telah ditunjuk sebagai seorang manajer toko di Hawaii. Dengan adanya tanggung jawab tersebut apakah dia mampu dalam mengelola toko itu?”

Visual Ame-iro Cocoa Series: Ame-con!!
Visual Ame-iro Cocoa Series: Ame-con!!

Lalu, musim yang keempat, Ame-iro Cocoa Series: Ame-con!! mengisahkan tentang Nozomu Tokura saat dia mencoba untuk mendapatkan lebih banyak penjualan ke café yang baru-baru ini dia buka.

Musim Ke-5

Diumumkan melalui situs resmi Anime Rainy Cocoa, bahwa musim terbarunya akan berjudul Rainy Cocoa side G. Berbeda dengan musim sebelumnya, Rainy Cocoa Side G akan menampilkan para perempuan sebagai karakter utamanya.

Visual Rain Cocoa Side G
Visual Rain Cocoa Side G

Youko, putri pemilik Café Rainy Color, mengambil alih sebagai manajer pengelola café tersebut. Diumumkan juga, Anime ini akan tayang perdana pada bulan Januari 2019.

Karakter utamanya:

  • Youko Amami disuarakan oleh Eriko Matsui
  • Meru Kashiwagi disuarakan oleh Aina Suzuki

Dan anggota pemeran lainnya, Miharu Hanai, Chiaki Omigawa, Nichika Omori, Natsuko Hara, Marina Yamada dan Ryo Horikawa.

Tanggal Tayang

Di informasikan juga, musim terbarunya ini akan tayang perdana di Tokyo MX pada tanggal 8 Januari jam 25.00 (9 Januari pukul 1:00 pagi) dan di Sun TV pada tanggal 10 Januari jam 22:55 (10:55 malam).

Disebutkan kalau sebelum siaran, para pemain yang tertulis diatas (kecuali Horikawa) akan muncul dalam acara 2 sesi pada tanggal 8 Desember di Tokyo. Tiket untuk limited premium seats akan disertakan foto para pemain di sesi rekaman dialog mereka!

Hoohh, ada yang mau beli tiketnya?

Pastinya sih, Anime ini cocok buat ditonton bagi kalian yang gak punya banyak waktu. Baiklah, sampai jumpa semuanya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *