Edisi November dari Jump SQ. mengungkap bahwa adaptasi anime televisi dari manga karya Shono Aimoto, “Kemono Jihen” akan tayang Januari 2021 nanti. Penayangan awal disiapkan pada Jump Festa ’21 yang akan hadir secara online pada 19-20 Desember.
Seiyuu yang akan hadir adalah:
- Natsumi Fujiwara sebagai Kabane Kusaka
- Junichi Suwabe sebagai Kohachi Inugami
- Ayumu Murase sebagai Akira
- Natsuki Hanae sebagai Shiki Tademaru
- Daisuke Ono sebagai Mihai
- Kana Hanazawa sebagai Inari
- Yumiri Hanamori sebagai Kon
- Hiro Shimono sebagai Nobimaru
Masaya Fujimori (Shuumatsu no Izetta) menyutradarai anime di Ajia-do. Noboru Kimura (Amagami SS +, Nyaruko, Gundam Build Divers) bertanggung jawab atas komposisi seri dan skrip. Nozomi Tachibana (Ensemble Stars!, Sutradara episode ClassicaLoid) mendesain karakter. Staf produksi lainnya adalah:
- Sutradara Animasi Utama: Yuki Nishioka, Emiko Endo
- Sutradara Desain Animasi / Aksi Monster: Yuki Miyamoto
- Desain Prop: Ryō Hirata
- Seni: Inspired
- Sutradara Seni: Sachiko Nishiguchi
- Penasihat Seni: Osamu Masuyama
- Setting Seni: Moriyoshi Ōhara
- Ilustrasi Warna Key: Naomi Nakano
- Fotografi/Pengkomposisian: Asahi Production, Shiroishi Studio
- Sutradara Komposit Fotografi: Teppei Satō
- Editing Offline: Seyama Editing Room
- Editing: Rie Matsubara
- Sutradara Suara: Yukio Nagasaki
- Produksi Suara: JTB Next Creation
Seri ini menceritakan sebuah insiden di desa yang tenang, di mana banyak hewan ternak mati secara tidak wajar dalam insiden aneh. Untuk menyelesaikan insiden itu, seorang lelaki berwajah aneh dari Tokyo yang bernama “Inugami” datang ke untuk menyelidiki. Di sana, ia bertemu dengan seorang bocah lelaki misterius bernama “Dorotabō.”
Aimoto (Hokenshitsu no Shinigami) meluncurkan Kemono Jihen di Jump SQ. pada bulan Desember 2016. Volume kesebelas manga rilis pada 3 Juli.
Sumber: ANN