Keren! Iklan Nissin Perlihatkan Roronoa Zoro Sebagai Anak SMA Jepang!

Posted on

Duniaku.net – Ada iklan Nissin menarik yang beredar di medsos hari ini. Iklan Nissin perlihatkan Roronoa Zoro sebagai anak SMA Jepang!

Ini sebenarnya adalah iklan mie cup. Hanya saja, bukannya memperlihatkan tokoh One Piece sebagai bajak laut, kita justru diperlihatkan gimana kalau mereka jadi siswa SMA.

Iklan Nissin ini perlihatkan Roronoa Zoro sebagai atlet kendo, yang dikalahkan oleh Mihawk.


CONTINUE READING BELOW


Setelah itu, Zoro tampaknya ingin berjuang untuk bisa menjadi yang terkuat.

Yang menarik adalah berapa banyak tokoh One Piece yang muncul di iklan ini.

Di adegan ini ada Chopper (versi manusia), Nico Robin, Nami, Franky, Brook (versi belum jadi tulang), Sanji (cowok pirang yang di gambar di atas cuma kelihatan punggungnya).  Sementara itu cowok di antara Chopper dan Nami sepertinya adalah Usopp, karena kalau kamu amati hidungnya tergolong panjang.

Di bagian yang ini ada Whitebeard, Blackbeard, Vivi, Katakuri, Lucci, Bartholomew Kuma, Alvida, Coby.

Di bagian ini, ada Cavendish, Urouge, dan Tashigi. Tentu saja ada Zoro sendiri juga.

Dua sosok paling depan ini, dari rambut mereka, sepertinya adalah Perona dan Moriah.

Ada Kuina, yang tampaknya masih memotivasi Zoro untuk jadi yang terkuat. Tentu saja, Kuina ini pun versi anak-anak jadi dia pun tampaknya berumur pendek.

Di bagian ini, yang memakai topi tinggi itu adalah Vista. Di sebelah Vista kamu bisa menemukan Shiryu.

Di kiri Shiryu itu tampaknya adalah Daz Bones.

Di bagian ini, kamu bisa menemukan geng Doflamingo. Sugar, Baby 5, Monet.

Tentu saja, Luffy pun ada.

Gilanya lagi? Ini masih belum semua tokoh.

Kalau kamu menghentikan video di momen yang tepat, kamu juga bisa melihat sosok seperti anggota Baroque Works.

Benar-benar gila deh.

Gimana menurut kamu soal iklan Nissin perlihatkan Roronoa Zoro ini?

Penasaran? Cek dulu videonya di bawah ini!

Gimana pendapat kamu soal iklan Nissin ini?

Apakah kamu menemukan tokoh One Piece yang penampakannya belum dibahas di artikel?

Sampaikan saja di kolom komentar, gaes!







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *