Film “Tenki no Ko” telah rilis versi Bluray dan DVD pada hari Rabu ini di Jepang, untuk merayakannya sutradara Makoto Shinkai menjelaskan sedikit detail tentang produksinya.
ちなみにDVD/BD、ほぼ気付かれないような微妙な修正を何箇所かしておりますが、一番わかりやすいのはここかも。上が劇場公開版、下がパッケージ版です。スクリーンで雲のレイヤーを表示し忘れたのに気づいた時には血の気が引きました笑。でもまあ、今となっては劇場版は貴重な状態だったかも。ははは。 pic.twitter.com/3mhghwKKbW
— 新海誠 (@shinkaimakoto) May 27, 2020
Shinkai mengaku bahwa di penayangan bioskop, terdapat kesalahan produksi di adegan klimaksnya:
“Sebagian besar koreksi dalam DVD/BD adalah hal-hal kecil yang mudah terlewatkan, tetapi ini mungkin perubahan termudah yang bisa ditemukan. Atas adalah versi bioskop, dan bawah ini adalah versi ritel. Ketika saya menyadari bahwa saya lupa menambahkan lapisan awan ke adegan, darah saya menjadi dingin. Tetapi, melihat ke belakang, versi bioskop adalah pengalaman belajar yang berharga. Hahaha. “
Dirinya juga memposting proses pembuatan naskah:
『天気の子』DVD/BD発売記念で、もう一つお蔵出しを。ネタバレ全開ご注意。プロット段階での物語構成表です。『天気の子』では脚本作業前に、このような表を作りながら物語の構成を練っていきました(完成した映画とは一部異なっています)。懐かしいなあ。 pic.twitter.com/X4EA6SU3Ln
— 新海誠 (@shinkaimakoto) May 27, 2020
“Sebelum saya memulai naskah tentang film, saya akan memperbaiki struktur plot dengan menggunakan grafik semacam ini. (Bagian-bagiannya berbeda dari film yang sudah selesai.) Ini membuat saya kangen.”
Film Tenki no Ko atau dalam bahasa Inggris berjudul Weathering With You, sudah tayang di Indonesia pada 21 Agustus 2019.
Tenki no Ko bercerita tentang seorang anak laki-laki dan perempuan yang mengetahui bahwa takdirnya menjadi berantakan saat keseimbangan cuaca menjadi kacau. Hotaka Morisaki, siswa SMA yang berlari keluar rumahnya dari sebuah pulau terpencil di Jepang, bertemu seorang gadis bernama Hira Amano. Gadis yang mampu membuat cuaca cerah hanya dengan “berdoa” di Tokyo.
Film ini pertama kali diumumkan pada Desember 2018 lalu oleh sang sutradara, Makoto Shinkai. Berikut adalah daftar stafnya:
- Skrip, Sutradara: Makoto Shinkai
- Desain Karakter: Masayoshi Tanaka
- Sutradara Animasi: Atsushi Tamura
- Sutradara Seni: Hiroshi Taniguchi
- Studio: CoMix Wave Films
Dan berikut adalah nama-nama seiyuu yang akan mengisi suara karakter di Tenki no Ko:
- Kotarou Daigo sebagai Hotaka Morisaki
- Nana Mori sebagai Hina Amano
- Shun Oguri sebagai Keisuke Suga
- Tsubasa Honda sebagai Natsumi
- Chieko Baisho sebagai Tomi
- Sakura Kiryu sebagai Nagisa Amano
- Sei Hiraizumi sebagai Yasui
- Yuuki Kaji sebagai Takai
Sebuah adaptasi novel juga telah dibuat oleh Shinkai sendiri. Novel ini memulai debut secara digital dan cetak pada 18 Juli 2019. Sementara itu lagu tema dari film ini juga dipasarkan bersamaan dengan penayangan filmnya. Sebuah adaptasi manga juga akan dibuat oleh Watari Kubota (Hebi no Yama) dan dipublikasi di majalah Afternoon milik Kodansha mulai 25 Juli.
Sumber: ANN