Mau Tahu Cara Judi ‘Legal’ di Jepang? Begini Caranya!

Posted on

Di beberapa negara (termasuk Indonesia), judi merupakan hal yang diharamkan oleh pemerintah. Namun, jika ingin mencoba judi “legal”, kamu bisa mencobanya di Jepang. Negeri sakura ini punya cara untuk bermain judi dengan legal. Bagaimana caranya? Simak 4 cara judi legal di Jepang berikut!

Pachinko/ Slot

Judi Jepang
Pachinko (jw-webmagazine.com)

Buat yang hobi menonton film, anime, atau dorama Jepang, mungkin pernah melihat Pachinko (パチンコ, sebuah mesin kombinasi antara pinball dan mesin slot yang sebenarnya tidak bisa dimasukkan ke dalam kategori “judi” di Jepang. Pachinko juga merupakan satu-satunya hal dalam daftar ini yang tidak diatur oleh pemerintah, menjadikannya unik.

Biasanya, arena pachinko juga memiliki mesin slot. Nah, arena ini disebut “Pachislot”. Arena-arena ini biasanya sangat luas, berisik dan terletak di dalam gedung dengan banyak lampu warna-warni, membuatnya mudah ditemukan.

Hingga kini, Pachislot masih memegang titel sebagai “game of chance” terpopuler di Jepang. Nah, apa yang membuat Pachinko lebih populer dibanding game judi lain?

Ternyata, alasan utamanya adalah para orang-orang yang datang ke Pachinko sama sekali tidak berharap untuk mendapatkan uang ekstra. Kebanyakan orang datang ke Pachinko hanya unruk melepas stress yang mereka dapatkan di kantor atau sekolah. Masuk ke dalam tempat di mana hanya ada bunyi pinball dan melodi dari background music di mesin pachinko dapat membuatmu nyaman dan stress hilang secara ajaib.

Intinya, Pachinko bukan hanya sekadar game judi biasa, namun memiliki faktor budaya dan makna historis yang dalam. Karena itu, tak aneh jika game ini sangat populer.

Ingin mencoba Pachinko? Bisa! Namun, perlu diingat ya, Pachinko parlor hanya menerima orang-orang berusia di atas 18 tahun ke atas dan telah lulus dari SMA.

Keiba (Balap Kuda)

Judi Jepang
Keiba (jw-webmagazine.com)

Di posisi kedua, ada pertandingan balap kuda atau “Keiba”(競馬).  Kebanyakan event Keiba dioperasikan oleh  JRA (Japan Racing Association), sebuah kesatuan resmi yang diatur oleh pemerintah. Nah, JRA memiliki 10 trek balap di seluruh penjuru Jepang dan pertandingan akan digelar setiap minggunya di beberapa trek tersebut. Kamu bisa langsung pergi menuju ke salah satu tempat pertandingan untuk bertaruh dan menonton secara langsung, atau mengikuti “WINS” , sebuah fasilitas taruhan off-track yang dikelola oleh JRA.

Sangat bertolak belakang dengan Pachinko, Keiba sanagt menarik perhatian para pejudi akut, karena itu tak aneh bila venue tempat digelarnya pertandingan Keiba kerap dipenuhi orang-orang yang ingin bertaruh. Kamu juga bisa mencobanya jika penasaran, namun harus memenuhi syarat wajibnya terlebih dahulu, yaitu harus berusia minimal 20 tahun.

The post Mau Tahu Cara Judi ‘Legal’ di Jepang? Begini Caranya! appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *