Arenabola.id – AC Milan menang 3-2 di kandang Bologna pada Senin (9/12) dinihari dengan eks pemain Real Madrid mencetak dua gol, satu di antaranya bunuh diri.
Mantan pemain Real Madrid Theo Hernandez mencatatkan dua gol saat AC Milan menang 3-2 atas Bologna pada pekan ke-15 Liga Italia, Senin dinihari. Tapi sayangnya, satu di antaranya berupa gol bunuh diri ke gawang Gianluigi Donnarumma. Beruntung Rossoneri tetap menang dan naik ke posisi 10 dengan perolehan 20 poin.
Permainan di Stadio Renato Dall’Ara tersebut berlangsung kurang lebih seimbang. Tapi pertahanan ketat Milan berhasil memaksa tuan rumah Bologna hanya mencatatkan tiga tembakan on target sampai pertengahan babak kedua. Sementara itu Il Diavolo mencatatkan lima shots on target dengan tiga berubah menjadi gol.
Gol pertama dilesakkan oleh Krzysztof Piatek menit 15 dari titik penalti. Jika Anda masih ingat nama pemain Polandia ini, yang musim lalu menjadi pesaing Cristiano Ronaldo untuk perebutan gelar top skor Liga Italia, tapi musim ini jauh merosot produktifitas golnya.
Selang 15 menit kemudian datanglah Theo Hernandez ini, menyelinap di belakang satu pemain Bologna guna menjemput assist dari Suso dan memasukkan ke gawang tuan rumah. Skor 2-0 untuk keunggulan Rossoneri. Jangan lupakan peran besar Suso, yang meliuk-liuk untuk menghindari dua pemain lawan sebelum melepaskan umpan di antara pemain belakang Rossoblu.
Tapi cuma berselang delapan menit dari golnya tadi, Theo Hernandez malah menjebol gawang sendiri. Kali ini ia membantu timnya bertahan menghadapi satu tendangan sudut Bologna dan saat ia melompat untuk menghalangi bola, si bundar memantul secara indah di pantatnya dan berbelok masuk ke gawang Gianluigi Donnarumma. Skor pun berubah menjadi 2-1, masih untuk keunggulan Milan.
Aunque usted no lo crea
Theo Hernández anotó un autogol que pone al Bolgona a un gol de distancia. pic.twitter.com/gBJcCthdba
— ESPN Deportes (@ESPNDeportes) December 8, 2019
Theo Hernandez adalah eks pemain Real Madrid, bahkan menandatangani kontrak jangka panjang berdurasi enam tahun di Santiago Bernabeu pada 2017, namun setelah gagal merebut peran permanen di bawah Zinedine Zidane, ia pindah ke Il Diavolo pada Juli 2019.
Ini adalah laga yang sangat istimewa karena Sinisa Mihajlovic duduk di bangku cadangan untuk pertama kalinya sejak menjalani operasi transplantasi sumsum tulang untuk pengobatan kanker dan berhadapan dengan klub lamanya, Milan. Mihajlovic mendapatkan tepuk tangan meriah dari penggemar kedua tim.
Laga Serie A di Stadio Renato Dell’Ara pada Senin ini merupakan laga sengit bagi kedua tim karena Bologna hanya selisih satu poin di belakang Milan. Rossoneri memiliki rekor yang baik di sini, tidak terkalahkan di Serie A sejak Maret 2002, hanya kalah satu kali saja dari 19 laga liga terkininya melawan Bologna, kandang dan tandang.
Gol ketiga datang dari Giacomo Bonaventura pada awal babak kedua, menjadikan Milan unggul 3-1 pada laga pekan ke-15 di kandang Bologna, Senin dinihari ini. Dan selang enam menit sebelum peluit panjang berbunyi, Nicola Sansone menipiskan skor 3-2. Tidak ada gol lagi setelah itu. Dengan hasil ini Rossoneri naik ke posisi ke-10 klasemen Liga Italia dengan perolehan poin 20.
Starting XI Bologna vs Milan
Bologna : Skorupski; Tomiyasu, Bani, Danilo, Denswil; Dzemaili, Schouten, Poli; Skov-Olsen, Palacio, Sansone.
Milan : G Donnarumma; Conti, Musacchio, Romagnoli, Theo Hernandez; Kessie, Bennacer, Calhanoglu; Suso, Piatek, Bonaventura.
Sumber : Gilabola.com
The post Milan Menang, Eks Real Madrid Cetak Dua Gol, Satu Bunuh Diri appeared first on Arenabola.id.