Staf franchise “Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru” umumkan pengerjaan anime terbaru mereka pada Sabtu siang (01/08). Anime terbaru ini berjudul “Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru: Dai Mankai no Shou” dan kembali akan diproduksi oleh Studio Gokumi. Staf akan mengumumkan detail proyek terbaru ini dalam waktu dekat.
「結城友奈は勇者である」の5周年を記念して発表された、勇者部五周年六箇条の最後がついに発表されました!
「結城友奈は勇者である 大満開の章」のTVアニメ制作が決定しました♪
続報にもご期待ください!#yuyuyu #大満開の章 pic.twitter.com/XeKJPlrmop
— 結城友奈は勇者である (@anime_yukiyuna) August 1, 2020
Seiyuu utama yang hadir dalam serial ini diantarnaya:
- Haruka Terui sebagai Yuuki Yuuna
- Suzuko Mimori sebagai Tougou Mimori
- Juri Nagatsuma sebagai Miyoshi Karin
- Tomoyo Kurosawa sebagai Inubouzaki Itsuki
- Yumi Uchiyama sebagai Inubouzaki Fuu
Sinopsis utama:
Dalam kesehariannya, Yuuki Yuuna adalah seorang pahlawan. Sebagai buktinya, ia bernaung dalam Klub Pahlawan di SMP-nya, dimana ia melakukan hal terbaik yang dapat membantu orang lain dan membawa senyuman ke semua orang.
Namun Yuuna, yang selalu menerima banyak tugas, akan menjadi pahlawan yang lebih besar. Angkatan misterius penghancur yang disebut Vertexes mulai mengancam dunia yang ia cintai, dan Klub Pahlawan dipanggil dari sebuah aplikasi ponsel yang misterius untuk menyelamatkannya. Bersama temannya seperti Mimori Tougou, begitu juga dengan Inubouzaki Fuu dan Itsuki, mereka harus berubah menjadi gadis penyihir demi melawan para Vertexes.
Anime “Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru” merupakan bagian dari proyek orisinal 2H bernama “Takahiro IV Project”. Skenario serial ini dikarang oleh kreator “Akame ga Kill“, Takahiro. Musim pertama anime ini tayang pada musim gugur tahun 2014 dengan jumlah 12 episode. “Washio Sumi Chapter” anime ini kemudian tayang pada Oktober hingga November 2017 sebanyak enam episode. “Hero Chapter” anime ini kemudian tayang pada November 2017 hingga Januari 2018 dengan jumlah 6 episode.
Seiji Kishi (Asobi Asobase) berperan sebagai sutradara serial “Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru“. Makoto Uezu (School Days) menjadi penyusun skenarionya, dan Takahiro Sakai (Murenase! Seton Gakuen) memiliki peran sebagai kepala sutradara animasi dan desainer karakternya. Monaco dan Keiichi Okabe menjadi komposer musik. Studio Gokumi memproduksi seluruh proyek anime-nya.
Sumber: Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru