Napak Tilas Perjalanan Luffy di Manga One Piece hingga 2018!

Posted on

Tahun 2018 hampir berakhir, dan sejauh ini One Piece belum kelihatan tamatnya.

Panjang juga ya perjalanan Luffy hingga saat ini.

Kalau kita lihat lagi, di dunia kita sebenarnya Luffy sudah bertualang selama 21 tahun. Manga ini pertama kali memperkuat majalah Shonen Jump sejak Juli 1997.

Sekarang, kita saksikan kejadian besar petualangan Luffy hingga 2018.

Kilas Balik Perjalanan Luffy hingga 2017

Pada bulan Juli 1997, Monkey D. Luffy bertemu dengan Coby dan menghajar Alvida.

Sejak saat itu, Luffy sudah melewati banyak hal.

Pertama dia mengalahkan penjahat-penjahat terbesar di East Blue, hingga dia sendiri diganjar bounty 30 juta Belly.

Sampai di Grand Line, dia merontokkan konspirasi rapi yang sudah dirancang oleh Crocodile.

Dia membuktikan kalau Pulau Langit itu ada, dan menaklukkan Enel dengan kemampuan karetnya.

Dia bahkan mengalahkan kelompok elit CP-9 dan selamat dari Buster Call.

Setelah gagal menyelamatkan Ace di Marineford, Luffy berlatih dua tahun dalam bimbingan Silvers Rayleigh.

Saat dia kembali ke Sabaody, dirinya sudah menjadi luar biasa kuat. Geng Hody Jones tak berdaya saat akhirnya Luffy dan yang lain memutuskan serius melawan mereka.

Namun New World tak semudah itu ditaklukkan.

Luffy mungkin terasa overpowered hingga dia mencapai Punk Hazard. Namun di Dressrosa, Doflamingo mampu menghajar Luffy, memaksa Luffy untuk menggunakan Gear 4.

Setelah Dressrosa, Luffy lalu ke Zou, di mana ia akhirnya tahu cara untuk mencapai Raftel. Ia harus mengumpulkan info dari empat Road Poneglyph di dunia.

Dari Zou, kelompok Topi Jerami lalu berpisah. Ada yang duluan ke Wano, ada yang harus menyelamatkan Sanji dulu di Whole Cake Island.

Hingga 2017 berakhir, upaya penyelamatan Sanji masih menjadi topik utama.

Lalu gimana dengan 2018?

Luffy Mengalahkan Charlotte Katakuri

sumber: one piece 894

Di tahun 2017, Charlotte Katakuri disajikan sebagai ancaman yang seperti hampir mustahil untuk dikalahkan.

Namun Luffy berhasil mengembangkan dirinya untuk bertahan dan bahkan menghajar Katakuri di tahun 2018.

Tak hanya itu, Luffy akhirnya menggunakan Snake Man untuk bisa menaklukkan Katakuri!

Di akhir pertarungan, Katakuri dan Luffy sama-sama menaruh respek pada satu sama lain.

Lolos dari Kelompok Big Mom

Mengalahkan Katakuri bukan berarti masalah Luffy berakhir.

Thousand Sunny sempat terjebak di tengah armada Big Mom. Luffy saat itu sudah terlalu lelah untuk dapat bertarung, dan musuh terlalu banyak.

Namun dengan bantuan Jinbe dan keluarga Vinsmoke, Thousand Sunny lolos dari Big Mom.

Tak hanya itu, misi Luffy tercapai: Sanji berhasil ia selamatkan!

Dinyatakan Sebagai Yonko Kelima

Di tahun 2018 juga, bounty Luffy naik gila-gilaan.

Dia kini dinilai manusia 1,5 miliar Belly! Angka yang melebihi tiga Sweet Commander Big Mom serta Jack dari kelompok Beast!

Tak hanya itu, Morgans juga menganggap Luffy pantas menjadi Yonko Kelima.

Meski demikian, baru Morgans yang menganggap Luffy Yonko.

Angkatan Laut dan Yonko lain masih meremehkan prestasi Luffy.

Setelah lolos dari Whole Cake Island, Luffy sempat begitu digdaya.

Urashima sang pesumo tidak berkutik menghadapi Luffy. Pesumo terhebat di Wano itu mencoba menyerang Luffy, namun Luffy dapat menghindari semua pukulan Urashima dengan Kenbunshoku Haki.

Luffy lalu dapat mementalkan Urashima dengan satu pukulan saja.

Setelah itu, Luffy juga mengalahkan Holdem (seorang Headliner kelompok Beast) juga hanya dengan satu serangan.

Namun begitu Kaido keluar, justru Luffy yang dihajar oleh satu serangan saja.

Luffy sukses mendaratkan rentetan pukulan ke Kaido, namun semua serangan itu gagal menjatuhkan Kaido.

Sebaliknya, satu hantaman gada Kaido saja cukup untuk membuat Luffy pingsan.

Dipenjara Bersama Eustass Kid

Kemudian, di akhir 2018, perjalanan Luffy tertahan.

Dia dipenjara di kamp kerja paksa Kaido, di mana ia menjadi buruh yang mengurus balok-balok batu besar.

Kaido memenjara Luffy untuk menghancurkan kekuatan tekad Luffy, namun sejauh ini Luffy tampak masih baik-baik saja.

Selain itu, di kamp kerja paksa ini Luffy juga akhirnya bertemu Eustass Kid, Supernova yang di Sabaody dulu nilai bounty-nya melampaui Luffy.


Itulah lima kejadian besar dalam perjalanan Luffy di tahun 2018.

Di 2019, tampaknya Luffy dan Kid harus meloloskan diri! Akankah mereka berhasil?

Sampaikan teorimu seperti apa perjalanan Luffy di tahun 2019 nanti di kolom komentar!

Jangan lupa like fan page Duniaku.net biar gak ketinggalan info terbaru soal One Piece!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *