Olympia Soiree, Otome Game Terbaru Otomate Resmi Dirilis untuk Nintendo Switch

Posted on

Novel visual bergenre otome game hasil kembangan Otomate, “Olympia Soiree” resmi dirilis hari ini. Novel visual yang dirilis untuk platform Nintendo Switch ini sudah tersedia di Nintendo Store dan Play Asia. Rating yang digunakan adalah 17+. Idea Factory Co., Ltd berperan sebagai penerbit dari novel visual ini.

Sinopsis:

Saat gadis “Putih” itu berdansa, malam itu menghilang.

Menamakan dirinya “Olympia”
Seperti boneka yang tak pernah tersenyum,
Seperti boneka ia selalu berdansa
Orang-orang menghormatinya dan takut kepadanya.

Di Pulai Tenguu, dimana “warna” lebih berharga dari kehidupan, ia memiliki warna yang tak dimiliki orang lain.

Sekarang ia berumur 18 tahun, untuk membuat sang “Putih” langka ini tidak menghilang, ia harus pergi dan mencari pasangan.

“Kau yang lahir di Pulau Tennyo adalah orang spesial.”
“Kau yang dapat memilih sebebasnya diantara laki-laki dari berbagai warna di pulau ini.”

Gadis yang menolak kontak dengan dunia luar dikarenakan insiden masa lalu telah mempercayai kata-kata mendiang ibundanya dan mengambil langkah kedepan.

Untuk menemukan orang yang mencintai wujud aslinya.
Untuk mempertemukan setengah dari jiwanya yang ia inginkan.

Beberapa sampel CG:

Seiyuu yang hadir dalam game bergenre otome ini diantaranya:

  • Yoshitsugu Matsuoka sebagai Akaza
  • Tomokazu Sugita sebagai Kuroba
  • Yuuto Uemura sebagai Amakusa Shirou Tokisada
  • Shun Horie sebagai Himuka dan Daifuku
  • Nobunaga Shimazaki sebagai Rikuu
  • Rie Hikisaka sebagai Camellia dan Juliette
  • Sakurako Oouchi sebagai Asuha
  • Yuuma Uchida sebagai Yosuga
  • Shou Hayami sebagai Daishi Douma
  • Kei Shindou sebagai Hairi
  • Taishi Murata sebagai Kaina
  • Mitsuru Miyamoto sebagai Daishi Jigen
  • Satoshi Shibasaki sebagai Kanan
  • Wataru Komada sebagai Nagusa
  • Yuuto Uemura sebagai Paris
  • Miyuku Sawashiro sebagai Daishi Shura
  • Yuuji Murai sebagai Sakyou
  • Kazuyuki Okitsu sebagai Tsukuyomi

Skenario dari novel visual ini dibuat oleh Yuma Katagiri (Senjou no Waltz) dan disutradarai oleh Wataru Tanabe. Satoi (Diabolik Lovers) berperan sebagai artist dan desainer karakternya. Lagu tema pembuka “Tatoe Tomo ni” dan lagu tema penutup “Dare yori mo” dan “Hitokoto” dinyanyikan oleh Ena. Kouji Gotou berperan sebagai penggubah lagu tema pembukanya.

Gambar: Olympia Soiree

Sumber: Otomate

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *