Kemarin, Sony Interactive Entertainment Japan Asia mengadakan PlayStation Awards 2018, acara penghargaan untuk game-game PlayStation dengan penjualan tertinggi.
Berikut adalah daftar pemenangnya:
Quadruple Platinum Prize
Game-game yang jumlah distribusinya (termasuk jumlah download) menembus 4 juta kopi. Sudah 7 tahun berlalu sejak penghargaan ini muncul.
- Monster Hunter: World (Capcom)
Platinum Prize
Game-game yang jumlah distribusinya (termasuk jumlah download) menembus 1 juta kopi.
- The Last of Us Remastered (Sony Interactive Entertainment)
- Persona 5 (Atlus)
Gold Prize
Game-game yang jumlah distribusinya (termasuk jumlah download) menembus 500 ribu kopi.
- Call of Duty: WWII (Sony Interactive Entertainment)
- God of War (Sony Interactive Entertainment)
- Gran Turismo Sport (Sony Interactive Entertainment)
- Jikkyou Powerful Pro Yakyuu 2018 (Konami)
- Marvel’s Spider-Man (Sony Interactive Entertainment)
- Pro Evolution Soccer 2018 (Konami)
- Super Robot Wars V (Bandai Namco Entertainment)
PlayStation Network Award
3 game dengan penjualan digital terbaik (antara 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2018).
- FIFA 18 (Electronic Arts)
- Fortnite (Epic Games)
- Monster Hunter: World (Capcom)
Users Choice Prize
10 game pilihan pemain di Jepang dan Asia (rilis antara 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2018)
- Assassin’s Creed Odyssey (Ubisoft)
- Dark Souls Remastered (From Software)
- Detroit: Become Human (Sony Interactive Entertainment)
- Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age (Square Enix)
- Fortnite (Epic Games)
- God of War (Sony Interactive Entertainment)
- The Legend of Heroes: Trails of Cold Steel ~The End of Saga~ (Nihon Falcom)
- Marvel’s Spider-Man (Sony Interactive Entertainment)
- Monster Hunter: World (Capcom)
- Yakuza: Kiwami 2 (Sega)
PlayStation VR Special Award
3 judul yang berkontribusi untuk PlayStation VR (rilis antara 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2018, tidak termasuk pemenang pada tahun lalu).
- The Elder Scrolls V: Skyrim VR (Bethesda Softworks)
- Gran Turismo Sport (Sony Interactive Entertainment)
- No Heroes Allowed! VR (Sony Interactive Entertainment)
Indie & Developer Award
3 judul yang berkontribusi untuk ekspansi PlayStation (rilis antara 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2018).
- Abzu (Giant Squid)
- Dead Cells (Motion Twin)
- Ultimate Chicken Horse (Clever Endeavour Games)
Sumber: Gematsu