Pria Jepang Ditahan Karena Menjual Modifikasi Ilegal Karakter Seri Madoka Magica

Posted on

Sankei News melaporkan Rabu lalu bahwa seorang pria berusia 34 tahun ditangkap oleh Kepolisian Prefektur Ibaraki karena menjual versi modifikasi ilegal dari karakter dari film Puella Magi Madoka Magica The Movie Part 3: Rebellion. Pria itu mengakui tuduhan tersebut, mengatakan bahwa, “Saya melakukannya untuk membayar biaya hidup.”

Pria itu dilaporkan menempelkan kepala karakter ke model telanjang dan menjualnya di situs lelang sekitar 30 Agustus tahun lalu. Menurut polisi, rekening bank tersangka menunjukkan bahwa ia memperoleh sekitar 5,8 juta yen (sekitar 780 juta rupiah) dari penjualan antara 2018 hingga 2020. Polisi sedang menyelidiki pelanggaran lebih lanjut.

Praktik ini dikenal dengan nama Makaizo yang bisa diterjemahkan sebagai “Modifikasi Jahat”. Di mana pemegang lisensi umumnya lebih serius melakukan proses hukum dibandingkan aktivitas doujin/fans lain demi melindungi reputasi seri mereka. Ditambah lagi umumnya skala penghasilan yang dicapai dari praktik ini sulit ditolerir.

Sumber: ANN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *