Review Boku no Hero Academia Chapter 299 Masa lalu Hawks

Posted on

Di boku no Hero chapter sebelumnya penjahat menunjukan diri belum benar – benar kalah. Penjara tartarus tertembus. Banyak penjahat yang kabur dan markas asosiasi pahlawan diserang. Selain itu, semua pahlawan yang ikut bertarung di insiden sebelumnya belum pulih sepenuhnya. Deku bahkan belum menunjukan tanda – tanda akan sadar. Bagaimana kelanjutannya? Yuk masuk kepembahasannya.

Masa Kecil Hawks

Hawks lahir dengan nama Takami Keigo. Dia hidup di sebuah rumah kecil di pinggiran kota. Ayahnya sangat kasar dan bahkan melarangnya untuk pergi dari rumah. Ibunya tidak terlalu peduli dengan apa yang dilakukan suaminya kepada anaknya. Ayah hawks adalah pembunuh bayaran dan ibu Hawks membantu suaminya untuk kabur dari kejaran polisi. Hawks hidup tertekan di keluarga yang buruk sampai suatu ketika ayahnya ditangkap oleh Endeavour. Cara pandang dia kepada ayahnya yang buruk membuat dia bukannya marah tapi malah mengagumi Endeavour. Ibunya membawa dia untuk keluar dari rumah. Dari kejadian itu Hawks bertemu dengan orang dari asosiasi pahlawan dan akhirnya bersedia bergabung dengan syarat Ibunya bisa hidup dengan nyaman.

Hawks Bergabung Dengan Asosiasi Pahlawan saat Ia Kecil
Senyum Manis Keigo Kecil

Hawks tersadar dari bayangan masalalunya dimobil bersama Best Jeanist. Dia membantu Hawks untuk selamat dari kematian mungkin dengan kekuatannya. Mereka juga ngobrol tentang bagaimana Hawks yang membawa tubuh Best Jeanist kepada Dabi untuk membuat dia percaya lalu menyimpannya dan akhirnya bisa dihidupkan kembali disaat yang tepat. Best Jeanist melihat masalah di kota dan dia mampu menangkap penjahatnya dengan mudah. Polisi disibukan dengan insiden pembobolan penjara dan begitu para pahlawan menerima kritik itu mereka menutup agensi dan lari ketakutan. Setelah membereskan masalah itu. Hawks dan Best Jeanist mengunjungi sebuah rumah. Itu adalah rumah Ibu Hawks. Di sana terdapat surat kalau ibunya meminta maaf karena membocorkan informasi tentang kehidupannya dulu kepada Dabi. Kembali Hawks ingat semua kenangan masa lalunya. Dimana saat dia kecil dia sangat menyukai Endeavour dan menggunakan kekuatannya untuk menyelamatkan orang- orang. Semangatnya membara dan dia berniat membantu Endeavour idolanya yang sekarang sedang dalam masalah.

Hawks kecil yang tersenyum

Yosh minnaaa berakhir sudah pembahasan chapter ini. Disini ada yang membuat mimin sedikit penasaran. Ayah Hawks tidak memiliki quirk yang sama dengannya. Ibunya terlihat tidak memiliki quirk jadi darimana Hawks mendapat quirk sayap itu? Dari dialog ayannya terlihat seperti ibu Hawks Tomie dulu memiliki quirk yang cukup kuat tapi setelah melahirkan Hawks quirk itu tidak bisa digunakan lagi. Itu hanya bentuk tapsiran mimin jadi untuk informasi lebih lanjut tunggu saja dipembahasan chapter berikutnya.

 

Bagaimana menurut kalian? Apa quirk ibu Hakws? Apa yang akan dilakukan Hawks selanjutnya? Kita tunggu saja di pembahasan chapter berikutnya.

 

Silahkan tulis pendapat dan komentar kalian tentang chapter ini di kolom Komentar
Jika kalian suka sama review mimin kasih bintang 5 ke review ini yaa

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *