Review Boku no Hero Academia Chapter 306 – Deku Keluar dari UA

Posted on

Di Boku no Hero Academia chapter yang lalu. Deku diuji tekadnya, apa dia mau membunuh Shigaraki apa enggak dan ternyata jawabannya enggak. Dia ingin nyoba nyelametin Shigaraki tanpa harus membunuhnya. Di akhir chapter yang lalu, Deku diperkenalkan ke dua pemegang OFA terdahulu yang quirknya masih misterius tapi sayang banget di chapter ini mereka sama sekali gak ditampilin huhuhu padahal mimin penasaran… tapi gak papalah, gimana kelanjutannya? Yuk masuk kepembahasannya.

All Might Membuka Rahasia OFA

All Might yang sejak awal nemenin Deku merasa lega. Walau dia tidak tau tapi dia merasakan kalau Deku sedang ngobrol sama pendahulu OFA yg lain. Dia lalu beranjak keluar ruangan tapi di depan Hawks dan Beast Jeanist sudah ada di depan. Mereka ingin bertanya soal OFA. Endeavour yang tidak tau mengarahkan mereka untuk bertanya pada All Might dan Deku. Setelah berpikir, akhirnya All Might mutusin buat cerita semuanya. Itupun gara – gara Deku yang ember dan terus menerus keceplosan sampai akhirnya OFA menyebar. Ya namanya juga bocah kan yaaa.

Pengakuan All Might
Konfrensi Pers Top 3 Hero

Saat kepanikan belum juga mereda. Beast Jeanist, Hawks dan juga Endeavour bikin konfrensi pers sama media. Endeavour dan Hawks cerita tentang masa lalu keluarga mereka yang buruk. Tentu saja semuanya terkejud banyak juga yang mencemooh mereka. Kasihan kali mereka, tapi media ya emang gitu suka memojokan dan cari – cari kesalahan. Salah satu dari mereka protes karena sikap para pahlawan yang membuat banyaknya korban berjatuhan karena amukan para penjahat. Tentu saja gak ada yang bisa dilakuin untuk sesuatu yang udah terjadi. Tapi pahlawan nomor 1 kita berusaha meyakinkan kalau dia akan berusaha memperbaiki keadaan dengan nyingkirin semua penjahat. Menurut mimin sih mustahil tapi kita liat aja kedepannya hehe.

Pernyataan Endeavour
Awal Dari Sebuah Akhir

Pemerintah bikin program perlindungan prioritas. Keluarga murid – murid UA diminta ngungsi dan tinggal di area sekolah. Sementara itu, Asrama kelas A gempar. para siswa   masing – masing dapet surat perpisahan dari Deku. Disurat itu Deku jelasin tentang quirknya lalu bilang kalau dia akan pergi dari UA. Waktu pun berjalan dan time skip sampai bulan April. Deku bertualang mencari Shigaraki sambil bertarung melawan penjahat yang ditemuinya

Perjalanan Deku

Yosh Minnaaa berakhir sudah pembahasan chapter ini. Mimin gak tau seberapa jauh timeskip dalam Bnha akan ngaruh ke cerita. tapi keliatan kayaknya Deku yang bertualang sendiri gak seceria dulu. Mimin harap kelanjutan Bnha masih ada bau – bau komedinya kalau enggak manga ini akan berubah jadi sangat depresif. Disini aja udah keliatan muka Deku yang kayak orang depresi. Semoga yaaaa

Gimana menurut kalian? Apa yang terjadi pada Deku selama timeskip? Apakah bnha akan berubah menjadi sangat depresif? Kita tunggu aja pembahasannya dichapter berikutnya see yaaaa

 

Silahkan tulis pendapat dan komentar kalian tentang chapter ini di kolom Komentar
Jika kalian suka sama review mimin kasih bintang 5 ke review ini yaa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *