Variety melaporkan bahwa Sega sedang mengembangkan film live-action berdasarkan seri video game Yakuza. Sega berkolaborasi dengan 1212 Entertainment dan Wild Sheep Content untuk produksinya.
Film ini akan diproduksi oleh Erik Barmack, Roberto Grande, dan Joshua Long. Wild Sheep Content sedang mencari penulis naskah.
“Yakuza menawarkan kami taman bermain baru untuk mengatur cerita menarik dengan karakter kompleks dalam lingkungan unik yang jarang dilihat penonton sebelumnya,” sebut 1212 dalam sebuah pernyataan. “Kisah Kazuma Kiryu memiliki daya tarik tersendiri — campuran aksi kinetik dengan semburan komedi, berbagai alur cerita yang menyatu, dan perjalanan mencekam menuju penebusan.”
Produser Barmack menambahkan, “Dengan latar belakang kami dalam menceritakan kisah-kisah global, kami sangat bersemangat untuk membawa proyek besar ini ke platform global.”
Target rilis untuk film tersebut tidak disebutkan.
Perlu diingat bahwa proyek ini berbeda dengan adaptasi drama panggung, live-action oleh Takashi Miike, ataupun film Yakuza yang ada Yayan Ruhian-nya
Sumber: Gematsu