Pada pagi hari tanggal 23 Mei, seiyuu dari Shinji Ikari (Neon Genesis Evangelion) Megumi Ogata menjadi korban pelecehan seksual oleh seorang pria gay. Ogata sendiri menceritakannya melalui kicauan di akun twitter miliknya. Saat kejadian, seiyuu legendaris ini tengah berjalan masuk untuk minum bersama temannya di salah satu bar tertua di Tokyo, Golden Gai.
今。ゴールデン街を歩いていて。
見知らぬゲイの人に、すれ違いざま胸を掴まれ「ゲイだと思ったのにビアンなんだ」と言われたよ?(一緒に歩いていた女性Pとは勿論何も無い飲み友達)私個人は、LGBT、何の偏見もない。だけどこの行為自体、セクハラでしょ。問題は個々人だと、そろそろマジ認識すべき。
— 緒方恵美@6/6B.D.Live (@Megumi_Ogata) May 22, 2019
“Baru saja, aku sedang berjalan memasuki Golden Gai. Ketika berjalan dan berpapasan dengan pria gay yang belum pernah kutemui, pria tersebut langsung meraba dadaku dan mengatakan ‘Aku pikir kamu seorang pria gay, tapi ternyata kamu adalah lesbian’ (wanita yang bersamaku, Ms. P, hanya seorang sahabat yang menemani aku minum).
Aku tidak memiliki prasangka terhadap orang-orang LGBT, namun tindakannya tersebut memenuhi syarat sebagai pelecehan seksual.”
Netizen Jepang kemudian merespon cepat kicauannya dengan nada berpihak dan merasa syok.
“Laki-laki itu tidak lebih dari seorang chikan (tukang meraba).”
“Apa yang laki-laki itu lakukan adalah perbuatan kriminal.”
“Apapun identitas orang tersebut, menyentuh dada orang tanpa izin adalah kesalahan.”
“Ada yang salah dengan laki-laki itu yang secara tiba-tiba meremas payudara seperti itu.”
Salah satu pengguna twitter yang teridentifikasi sebagai salah satu anggota Asosiasi Persaudaraan Golden Gai, bereaksi lebih jauh dengan menanyakan Ogata untuk menghubungi organisasinya, sehingga mereka dapat mengetahui insiden lebih dalam dengan melihat rekaman CCTV dan pria itu dapat diidentifikasi. Namun Ogata sendiri hingga kini tidak mengatakan sepatah kata apapun terkait apakah ia akan menempuh jalur hukum untuk kasus yang menimpanya.
Megumi Ogata adalah seorang seiyuu dan penyanyi yang berasal dari Tokyo Raya. Sebagai seiyuu ia memulai debut secara penuh dengan mengisi suara Kurama dari seri YuYu Hakusho pada tahun 1992. Kemudian kariernya makin naik hingga mengisi suara karakter yang cukup populer seperti Makoto Naegi & Nagito Komaeda (Danganronpa), Shinji Ikari (Neon Genesis Evangelion), Jun Misugi (Captain Tsubasa J), Ken Amada (Persona 3), dan Yuugi Mutou serta Yami Yuugi (Yu-Gi-Oh!). Sebagai penyanyi Ogata memulai debut konsernya pada acara “Multipheno” yang diselenggarakan pada 1996. Ogata menggunakan pseudonym Em:óu saat berkarir sebagai penyanyi dan penulis lirik.
Sumber: SoraNews