Pada hari Sabtu lalu, agensi 81 Produce mengumumkan bahwa seiyuu Yoshino Aoyama perlahan-lahan menjalani aktifitasnya secara normal. Seiyuu yang biasa dipanggil Yopipi ini sempat menjalani hiatus karena masalah kesehatan. Sebulan yang lalu, agensinya mengumumkan bahwa Yopipi ini mengalami masalah kesehatan dan tengah menjalani pemulihan.
【お知らせ】
しばらくお休みさせていただいておりました青山吉能ですが、一人もしくは少人数の収録案件から徐々に現場復帰させていただいております。
尚、青山のSNSについてもこれから少しずつ運用を再開して参ります。
引き続きのご声援、何卒宜しくお願い致します!
先日の現場での写真もどーぞ♪ pic.twitter.com/LfPLnbxLz0— 【公式】81プロデュース (@81pro_official) April 4, 2020
Pada Sabtu malam, Yopipi juga membuat twit terkait keadaannya saat ini. “Mohon maaf saya sudah lama tak muncul! Saya memohon maaf atas kekhawatiran dan kerepotan yang kalian alami saat saya absen. Orang yang menggunakan akun ini telah kembali secara perlahan! Lagipula saya menyukai pekerjaan ini dan ini adalah keseharian yang dapat saya selalu lakukan. Kembali ke dunia Twitter mulai hari ini! Mohon bantuannya seperti biasa di masa depan.”
Jika melihat rekam jejaknya dalam kegiatan seiyuu, Aoyama hanya sedikit memerankan karakter anime pada tahun 2019. Ia hanya tampil memerankan delapan karakter pendukung dan minor pada tahun tersebut. Namun di awal tahun ini, ia sudah mendapatkan dua peran sekaligus dalam anime “Murenase! Seton Gakuen” sebagai Mashima Chroe dan anime “Natsunagu” sebagai Chiba Izumi. Tak hanya itu, ia juga memerankan peran minor dalam anime “Ishuzoku Reviewers“. Musim semi ini ia juga sudah dipastikan memerankan karakter Makoto dari anime “Shachou, Battle no Jikan Desu!“. Anime-nya sendiri sudah tayang pada Minggu malam.
Aoyama lahir pada 15 Mei 1996 di Prefektur Kumamoto. Ia mulai bergabung dalam dunia hiburan setelah lolos audisi Wake Up, Girls! pada tahun 2012. Aoyama mendapat peran karakter Yoshino Nanase dalam franchise ini. Dikarenakan ia masih dalam proses belajar di sekolah, ia masih tinggal di Prefektur Kumamoto selama menjalani perannya sebagai anggota grup ini. Hingga di tahun 2015, ia berhasil lulus dan masuk ke universitas di bilangan Tokyo. Ia menjadi anggota dari unit seiyuu WUP hingga Juni 2018, dimana konser terakhir unit ini digelar sebelum resmi dibubarkan.
Gambar: Yoshino Aoyama
Sumber: 81 Produce