Seperti Apa Sih Kekuatan Maksimum Yamcha? Dragon Ball Gaiden Memberi Jawaban!

Posted on

Duniaku.net – Yamcha sudah lama memiliki reputasi sebagai tokoh yang sangat lemah.

Dia sebenarnya adalah salah satu manusia terkuat di Bumi. Dia lebih unggul dari Chiaotzu dan banyak petarung lain. Kalau untuk ukuran manusia, dia mungkin hanya disalip oleh Tien dan Krillin.

Namun berhubung Yamcha harus dibandingkan dengan para Saiyan serta kaum darah campuran manusia-Saiyan, Yamcha jadi terasa sangat lemah.


CONTINUE READING BELOW


Tapi apa yang terjadi kalau Yamcha berlatih dengan sangat keras? Seberapa besar kekuatan maksimum Yamcha?

Dragon Ball Gaiden: Tensei-Shitara Yamcha Datta Ken (diterbitkan di Indonesia sebagai Dragon Ball: That Time I Got Reincarnated as Yamcha) memberikan jawabannya.

Di Dragon Ball Gaiden yang ini, tubuh Yamcha ditempati oleh siswa SMA biasa dari Jepang. Setelah si siswa mati karena jatuh dari tangga, jiwanya terlahir kembali sebagai Yamcha.

Siswa SMA ini adalah penggemar Dragon Ball. Dia sudah tahu betapa buruknya nasibnya jika dia santai-santai saja sebagai Yamcha.

Jadi, dia pun melakukan rangkaian latihan berat. Dia latihan di bawah Master Roshi bersama Goku, mencoba memanjat Menara Korin, dan sepertinya latihan bersama Kami.

Ia bahkan duluan ke Namek (jauh sebelum Goku dan yang lain ke sana), lalu memohon Elder Guru Namek untuk membuka potensi kekuatannya. Tak puas sampai di sana, Yamcha kemudian juga latihan bersama Nail sebelum ia harus kembali ke Bumi untuk melawan Vegeta dan Nappa.

Setelah semua itu, seberapa besar kekuatan maksimum Yamcha?

Di alur Saiyan Saga, kekuatannya di atas 10.000. Jauh di atas Tien dan Krillin saat alur Saiyan Saga, cukup kuat untuk mengalahkan Saibamen dan Nappa, namun tidak cukup untuk mengalahkan Vegeta sendirian.

Tragisnya lagi? Setelah itu, Yamcha tampaknya sudah tak lagi mampu mengejar para Saiyan. Dia bahkan skip Cell Games.

Jadi menurut Dragon Ball Gaiden, inilah kekuatan maksimum Yamcha.

Power Up yang Belum Dicoba Yamcha

Sepanjang alur Dragon Ball Gaiden sih, ada satu cara power up instan yang belum dicoba oleh Yamcha: meminta Old Kai untuk membuka semua potensinya.

Yamcha sepertinya tidak mencoba itu karena masih lama hingga Old Kai bakal dibebaskan dari pedang yang mengurungnya.

Kalaupun Old Kai membuka potensi Yamcha… saya rasa hasilnya juga tidak akan beda jauh.

Saya curiga kalau Elder Namek sudah membuka semua potensi Yamcha yang terbatas.

Kasus Yamcha beda dari Gohan, yang memang punya potensi menjadi petarung terkuat di Dragon Ball.

Jadi, demikianlah perkiraan soal kekuatan maksimum Yamcha.

Menurut Dragon Ball Gaiden ini, sepertinya manusia murni memang tidak bisa melampaui kaum Saiyan hahahaha.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *