Hai-hai para pembaca! Tidak terasa episode kedua dari anime Shadowverse sudah tayang dan memberikan lebih banyak meme untuk pemain lama yang telah memainkan game-nya, dan sepertinya saya tidak perlu memperkenalkan lagi apa itu Shadowverse –apalagi cara menyalakan game-nya, berhubung hal tersebut sudah dijelaskan oleh kawan saya di course sebelumnya.
Yah, tidak usah berlama-lama mungkin. Waktunya kita mulai Shadowverse Tanoshii Course yang kedua, yaitu over-explaining Shadowverse Cards mengenai seluk-beluk dasar dari kartu di Shadowverse!
Anatomi Kartu
Contoh penampakan kartu Shadowverse secara detil
Di sini kalian akan melihat tetek-bengek dari suatu kartu. Kita akan mulai dari bagian yang paling terlihat mencolok terlebih dahulu. Yap, apalagi kalau bukan nama dan gambarnya? Seperti yang kalian pikirkan, kedua aspek itu merupakan hal yang paling mencolok untuk membedakan satu kartu dengan kartu lainnya.
Lalu kemudian kita akan beralih ke bagian pojok kiri atas bagian kartu. Bulatan hijau itu menandakan berapa harga (cost) Play Point yang harus kamu bayar untuk memainkan kartu tersebut (yang lupa apa itu Play Point, silahkan cek glosarium di akhir course sebelumnya). Kemudian kita memiliki dua nilai lagi di bagian pojok kiri bawah dan kanan bawah yang masing-masing menandai seberapa besar nilai Attack dan Defense masing-masing kartu Follower yang nanti akan saya jelaskan lebih lanjut untuk pembagian jenis-jenis kartunya.
Nah, mungkin kalau kalian melihat bagian pinggiran masing-masing kartu, kalian akan melihat ada perbedaan warna yang mencolok. Warna pada bagian pinggiran kartu tersebut merupakan penanda kelangkaan kartu tersebut untuk ditarik dari suatu pack, serta harga Vial yang harus dibayar saat kalian membuat suatu kartu tanpa menariknya dari pack yang di gacha. Selain itu kalau kalian jeli, kalian akan melihat sebuah bulatan kecil di bagian bawah tengah kartu, dan bulatan itu warnanya ada yang berbeda dan ada yang sama antara satu kartu dengan kartu yang lain. Bulatan tersebut menandakan kartu tersebut berada pada Class apa (pembagian warna ini akan dijelaskan lebih lanjut di pembahasan mengenai Class di lain kesempatan).
Kita beralih dari sisi estetis tampilan kartu ke sisi mekanismenya. Di bagian ini akan tertulis efek dari masing-masing kartu. Untuk efeknya akan dijelaskan di bawah, jadi baca terus sampai habis kalau mau tahu lebih lanjut atau bisa saja kalian buka aplikasi Shadowverse kalian sekarang. Kalau kalian menekan tombol bulat ketiga yang ada di tengah gambar kartu dan kotak tempat efek kartunya tertulis, kalian akan disuguhkan latar belakang kisah dari kartu tersebut. Jika kalian menekan tombol di bawahnya, kalian dapat melihat bagaimana penampakan kartu tersebut setelah berevolusi. Sedangkan tombol di atasnya berfungsi untuk memainkan voiceline dari kartu tersebut. Tombol paling atas yang berbentuk bintang berfungsi untuk mengunci suatu kartu sebagai pengaman apabila kita ingin mengubah kartu-kartu tambahan kalian menjadi Vial, sedangkan tombol yang paling bawah berfungsi untuk mengubah kartu yang bersangkutan menjadi kartu Animated.
Hehehe, waifu~
Animated itu apa, ‘sih? Secara visual, kalian mungkin bakal melihat kartu yang memiliki efek visual tertentu di gambarnya, serta nama yang tertulis pada kartu tersebut berwarna emas alih-alih berwarna putih. Nah, itulah yang disebut kartu Animated. Gampangnya, seperti kartu foil jika kalian membuka booster pack pada produk kartu lain. Kamu tidak bisa membuat animated card ini menggunakan vial, melainkan harus dengan gacha (rate lebih sedikit) atau menggunakan fitur rahasia yang dinamakan seer globe. Karena inilah animated card dihargai lebih mahal ketika diliquefy dibanding yang non-animated.
Psst, ingat ‘Newbie Bait’ yang disinggung pada Course sebelumnya? Inilah ‘Newbie Bait’-nya selain dalam bentuk skin leader! Kartu-kartu promosi kolaborasi dengan anime atau game lain biasanya memiliki gambar yang berbeda dari gambar yang biasa -dan kartunya Animated semua.
Tipe Kartu
Pembagian dasar jenis kartu di Shadowverse. Kamu bisa melihat perbedaannya dari bentuk frame kartunya.
Dari atas: Follower, Spell, Amulet.
Setelah kalian lihat-lihat kartu apa saja yang ada di Shadowverse, kalian mungkin sadar kalau tidak semua kartu punya nilai Attack, Defense, atau penampakan pada saat berevolusi. Jawabannya adalah karena hanya kartu Follower yang dapat berevolusi serta menyerang atau diserang. Selain kartu Follower, terdapat dua jenis kartu lain, yaitu kartu Spell dan kartu Amulet. Kartu Spell di sini merupakan kartu dengan efek instan (biasanya -karena ada yang apes dikasih kartu model begini tapi efeknya baru aktif saat giliran player yang menggunakan kartu ini selesai) dan hanya berlaku untuk satu kali pakai. Spell tidak mengisi play area seperti kartu follower dan amulet. Sedangkan kartu Amulet merupakan kartu yang tidak bisa menyerang atau diserang namun masih dapat dihancurkan (destroy) atau dibanish oleh efek kartu tertentu. Amulet memiliki efek tertentu selama kartu tersebut masih ada di Play Area atau ketika kartu tersebut hancur.
Cara Memainkan Kartu
Memainkan kartu cukup simpel. Kamu tinggal perlu mendrag kartu dari hand ke luar jangkauan hand kamu, entah ke play area atau board. Kartu seperti follower dan amulet akan menempati 1 dari 5 slot dari board kamu. Normalnya Follower tidak bisa menyerang ketika pertama kali dimainkan. Follower harus menunggu turn berikutnya untuk dapat menyerang follower atau leader lawan. Hal ini tidak berlaku apabila follower dievolusi yang membuatnya bisa menyerang follower lain secara langsung atau memiliki efek kartu yang akan dibahas dibawah nanti.
Follower yang dipakai menyerang inilah yang bisa menghancurkan follower lain yang defensenya lebih kecil atau sama dari attacknya. Follower yang dipakai menyerang ini juga akan menerima damage dari follower yang diserangnya sesuai attack dari follower lawan. Ketika follower atau amulet hancur (destroy) maka mereka akan terhitung sebagai shadow.
Lain halnya dengan kartu yang dibanish. Banish hanya berlaku untuk follower dan amulet. Follower atau amulet yang dibanish tidak akan terhitung menjadi shadow. Banish juga dapat terjadi apabila kamu memainkan kartu yang memunculkan follower atau amulet yang jumlahnya melewati kuota slot board kamu.
Efek Kartu (Card Effect)
Take a deep breath, ‘cuz this’ll take long even ‘tho I tried my best to explain it as simply as I can.
Oke, jadi kita akan masuk ke bagian yang membuat sebuah game kartu… Game kartu! Apalagi kalau bukan efek kartunya? Kita akan bahas sekilas mengenai efek-efek kartu yang terdapat di sini. Mayoritasnya, kata kunci efek yang akan dibahas di sini adalah kata kunci untuk Follower -meskipun praktisnya bisa saja berlaku untuk kartu jenis lain.
Fanfare: Efek kartu ini akan aktif ketika kalian memainkan Follower atau Amulet dengan efek ini dari tangan kalian.
Last Words: Efek kartu ini akan aktif ketika Follower atau Amulet dengan efek ini hancur (destroy). Kartu yang memiliki efek ini memiliki tanda tengkorang merah di bagian bawah kartunya. Kartu yang dibanish tidak dapat mengaktifkan last wordsnya.
Storm: Efek kartu ini dapat langsung menyerang Leader musuh atau menyerang Follower lain. Kartu dengan efek ini akan memiliki cahaya biru di luar pinggiran kartunya sama seperti Follower yang sudah bertahan selama satu giliran.
Rush: Efek kartu ini dapat langsung menyerang Follower lain, namun tidak dapat menyerang Leader musuh. Kartu dengan efek ini akan memiliki cahaya kuning di luar pinggiran kartunya sama seperti Follower yang berevolusi.
Ward: Selama Follower dengan efek ini ada di Play Area, Leader yang memiliki Follower ini tidak dapat diserang. Kartu dengan efek ini memiliki cahaya kuning samar yang membentuk perisai di tampilan kartunya.
Drain: Efek kartu ini mengembalikan nilai Defense Leader kalian sejumlah attack Follower yang bersangkutan setelah menyerang. Efek ini ditandai dengan lingkaran merah kehitaman di bagian bawah kartunya.
Bane: Efek kartu ini menghancurkan Follower apapun yang diserang atau dijadikan sasaran serangan meskipun sisa Defense Follower yang menyerang atau diserang belum melewati 0. Efek ini ditandai dengan gambar sabit berwarna ungu di bagian bawah kartunya.
Countdown: Kata kunci khusus amulet ini merupakan semacam penanda waktu kapan Amulet tersebut akan hancur. Amulet yang memiliki kata kunci ini memiliki angka di bagian kanan bawahnya dan akan hancur ketika angkanya sudah menunjukkan angka 0.
Clash: Efek kartu ini akan aktif apabila Follower menyerang atau diserang Follower lain. Efek ini ditandai dengan gambar bendera hijau di bagian bawah kartunya (Catatan: lambang ini tidak spesifik untuk kartu dengan efek Clash saja -lambang bendera hijau digunakan untuk kartu yang efeknya aktif pada saat kondisi tertentu tercapai seperti Clash)
Strike: Efek kartu ini mirip dengan Clash, hanya saja efeknya hanya akan aktif ketika Follower yang bersangkutan menyerang. Jadi untuk kondisi diserang follower lawan, efek strike tidak akan aktif. Kondisi aktif Strike terbagi berdasarkan targetnya, yaitu Leader Strike, Follower Strike, dan Strike. Sama seperti Clash, efek kartu ini dilambangkan dengan gambar bendera hijau di bagian bawah kartunya.
Ambush: Efek kartu ini membuat suatu Follower tidak dapat dijadikan target serangan maupun target efek (baik efek Follower ataupun efek Spell). Kartu dengan efek ini saat dimainkan akan memiliki kabut gelap di atas tampilan kartunya.
Kodok sialan…
Enhance: Kartu dengan kata kunci ini memiliki efek tambahan ketika kalian membayar Play Point lebih banyak dari harga asli Follower tersebut ketika memainkannya.
Accelerate: Follower dengan kata kunci ini memiliki efek tambahan di mana kalian bisa memainkan kartu ini sebagai kartu Spell dengan harga Play Point yang lebih rendah. Umumnya efeknya akan mirip dengan efek dasar Follower-nya.
Crystallize: Mirip seperti Accelerate, hanya saja perbedaannya Follower yang dimainkan akan berubah menjadi Amulet alih-alih menjadi Spell.
Invocation: Memanggil kartu dari dek langsung ke play area setelah memenuhi syarat yang ada.
Choose: Kartu dengan efek ini pada saat dimainkan akan memunculkan dua (atau lebih) pilihan dan kita akan memilih salah satu (atau dua) dari efek yang yang ditampilkan untuk digunakan.
Ilustrasi bagaimana efek Choose bekerja
Union Burst: Efek kartu ini akan aktif ketika kalian mengeluarkan kartu ini di bilangan giliran yang sama dengan besar nilai yang tertera setelah kata kunci tersebut. Nilai dari Union Burst akan berkurang saat kalian melakukan evolusi saat kartu tersebut berada di tangan. Kata kunci ini hanya akan kalian temui di kartu-kartu Follower dari Princess Connect! Re:Dive karena nama ini memang diambil dari mekanik game tersebut.
Fusion: Kata kunci ini membolehkan suatu kartu untuk ‘menyerap’ kartu dengan spesifikasi tertentu. Umumnya, kata kunci ini digabungkan dengan kata kunci Fanfare sebagai jalan untuk memberikan timbal balik dari kartu-kartu yang diserap oleh kartu dengan kata kunci ini.
Afterwords
Fyuh, banyak juga bahasannya ternyata… Oke, sepertinya akan saya cukupkan dulu pembahasan untuk Shadowverse Tanoshii Course yang kedua ini. Saya sadar betul bahwa ada beberapa kata kunci yang belum saya bahas di sini. Sengaja itu, berhubung kata kunci tersebut hanya tersedia untuk Class tertentu. Jadi, tenang saja, tetap akan dibahas kok. Cuma bukan sekarang. Sampai jumpa di Course selanjutnya, dan jangan bertaruh HP kalian pada saat bermain Shadowverse ya~!
GLOSSARIUM
Banish: Melenyapkan follower atau amulet lawan tanpa memberikan kesempatan efek last words atau hitungan shadow kepada kartu tersebut.
Destroy: Menghancurkan follower atau amulet lawan. Kartu yang didestroy akan terhitung menjadi shadow atau mengaktifkan efek last words jika kartu tersebut memilikinya.
Flavor Text: Teks cerita mengenai latar belakang kartu tersebut. Tidak ada hubungannya dengan gameplay.
Lethal: Kondisi dimana kamu bisa menghabiskan leader defense lawan dalam turn tersebut.
OTK : One Turn Kill. Kondisi dimana kamu bisa menyelesaikan game dengan mengurangi leader defense lawan dari 20 hingga 0.
Shadow: Jumlah kartu yang sudah didestroy dan spell yang digunakan selama bertanding.
Summon: Memunculkan kartu ke dalam play area atau board.
TENTANG PENULIS
XCPhonon atau biasa dipanggil Kengo adalah Ketua Divisi Publikasi dari Imajin Epic Victory. Umumnya bertanggung jawab untuk memegang kendali atas akun media sosial resmi tim Imajin Epic Victory dan menyebarluaskan berita mengenai prestasi yang digapai oleh tim, namun masih menyempatkan waktu untuk menjajaki turnamen-turnamen komunitas maupun internasional.
Imajin Epic Victory disingkat IEV adalah tim esports yang memiliki anggota seratus persen warga negara Indonesia (hingga saat ini). IEV dibentuk November 2018 dan kini beranggotakan kurang lebih 18 orang. IEV sudah membuktikan prestasinya di kancah internasional dengan pencapaian terbesar menjadi runner-up Shadowverse Open regional SEAO bulan Maret kemarin.
BONUS: waifu koetjing lagi