Duniaku.net- Kolektif seniman lokal Rimawarna akan merilis proyek zine City Pop Viva! Apa itu Viva? Terlebih lagi, apa itu City Pop? Intip dulu genre musik asik yang satu ini!
City Pop adalah cabang genre musik Pop yang berkembang di Jepang di tahun 70-80an. Meski sepintas terlihat bercermin dengan tren musik di Amerika, ciri khas dari Pop versi kalangan urban Jepang ini terletak pada tema-temanya yang melekat dekat dengan kehidupan kota-kota besar di Jepang, dan pelbagai pelarian yang ada di dalamnya!
“City pop adalah genre musik yang sangat menarik karena ia mencampurkan berbagai macam genre musik seperti jazz, funk, soul, disco, soft rock, AOR bahkan sampai latin. City pop bukan hanya menjadi genre semata tetapi ia juga bertindak sebagai simbolisasi warga Jepang dalam mengonsumsi budaya pop dan modern dari dunia barat dengan segala kegemerlapan dan kehedonisannya,” ujar Luthfi Suryanda Atmojo, jurnalis musik serta researcher untuk VIVA.
Nggak Cuma City Pop Doang!
“Zine musik begini bisa hit beberapa niche sekaligus. Musik kena, penggemar budaya Jepang juga dapat,” sebut Winsen Tandra dari Rimawarna latar belakang pengerjaan zine ini, “Mereka yang dari kedua latar hobi tadi biasanya mengenal city pop. Minimal pernah dengar Plastic Love-nya Mariya Takeuchi, lah atau dapat rekomendasi dari algoritma YouTube.”
Para ilustrator yang terlibat di dalam proyek zine ini pun memiliki minat besar yang menggebu-gebu terhadap lingkungan City Pop, dengan estetika yang membangkitkan nostalgia kuat terhadap era tersebut.
Selain ilustrator kolektif Rimawarna seperti Blueriest, asteRiesling dan Fibertrash yang terlibat, ilustrator tamu keren lainnya turut ambil bagian seperti Marquee Adam (MARCH OF VENUS) dan komikus Winternesia, Dewanto Faris!
CONTINUE READING BELOW
Zine ini akan dirilis dalam salah satu perhelatan pasar komik independen terbesar di Indonesia, Comic Frontier 13 tanggal 7-8 September 2019 di Balai Kartini Jakarta. Kamu bisa menemukan mereka di space 6b, Rimawarna x Wibuverse! Tentu saja, kamu juga bisa melakukan pre order dengan mengklik link berikut ini!
Apa pendapatmu tentang lingkungan musik City Pop dan zine City Pop Viva ini? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah!
Diedit oleh Fahrul R.U.N.
Suka bermain Mobile Legends, Free Fire, PUBG Mobile, dan Chess Rush? Baca GGWP.ID untuk meningkatkan skill kamu agar lebih jago!