Siapa Ya Sweet Commander Big Mom yang Melawan Kid di One Piece?!

Posted on

Di One Piece 928, Eustass Kid meluruskan beberapa gosip mengenai dirinya.

Ada gosip kalau Kid melawan kelompok Big Mom, lalu kehilangan satu lengan karena kesalahan itu.

Sebelumnya juga dikatakan Kid termasuk Supernova yang sempat mencoba menantang Big Mom, namun dibuat kabur tanpa sempat melihat wajah Big Mom.

Kid lalu mengatakan kalau dia hanya mencari masalah dengan Big Mom karena mengincar sesuatu milik Big Mom.

Ia mencederai seorang Sweet Commander, lalu pergi lagi karena misinya sudah selesai.

Pertanyaannya: siapa Sweet Commander Big Mom yang melawan Kid?

Bukan Charlotte Katakuri

sumber: dokumentasi duniaku.net (one piece episode 856)

Kalau Katakuri sudah memburu seseorang, akan sulit bagi orang itu untuk lolos.

Lihat saja apa yang terjadi kepada Topi Jerami. Dengan Kenbunshoku Haki dan bantuan Brulee, Katakuri bahkan bisa mendahului Luffy ke Thousand Sunny dan menunggu di sana.

Pada akhirnya, satu-satunya cara untuk menangani Katakuri hanya berduel dengannya dan sekalian mengalahkannya.

Karenanya, rasanya Sweet Commander Big Mom yang melawan Kid bukan Katakuri.

Kalau Katakuri yang terlibat, pilihannya hanya Kid mengalahkan Katakuri atau Katakuri menghajar Kid sampai K.O. Kabur bukan pilihan.

Charlotte Cracker?

Kalau kita lihat dari alur Whole Cake Island, Charlotte Cracker kemungkinan adalah Sweet Commander pertama yang akan ditugaskan menangani penyerbu pulau.

Selain itu, coba lihat wajah Cracker baik-baik. Kamu bisa melihat bekas luka besar di wajahnya!

Berdasarkan dua faktor ini, kemungkinan Cracker adalah Sweet Commander Big Mom yang menghadapi Kid di Whole Cake Island.

Kalau iya, kemungkinan pertarungannya begini: Kid menghadapi Cracker. Kid sukses melukai Cracker, namun Cracker dengan pasukan biskuitnya bisa mengulur waktu.

Sementara Kid menghadapi Cracker, ada anak buah Kid yang menyelinap ke wilayah Big Mom dan mencuri sesuatu. (Kemungkinan Killer).

Begitu Kid mendengar anak buahnya sukses mencuri, Kid pun pergi lagi. Cracker tidak mengejar karena dia kira Kid kabur.

Cracker sendiri dulu mengatakan “tidak banyak” yang mengetahui wujud sejatinya, jadi mungkin Kid termasuk ke golongan yang sukses merusak armor-nya, namun gagal mengalahkannya.


CONTINUE READING BELOW


Charlotte Snack?

Ini adalah kemungkinan lain lagi.

Salah satu alasan Charlotte Snack dicurigai sebagai Sweet Commander Big Mom yang melawan Kid adalah… karena dia kalah dari Urouge.

Ingat, konfrontasi Kid dengan kelompok Big Mom ini sepertinya terjadi lama. Bisa jadi Kid sukses melukai Snack, kabur, lalu Snack ditangani Urouge.

Akhirnya, yang menjadi target kemarahan armada Big Mom pun Urouge, sementara Kid yang tidak sampai mengalahkan Sweet Commander bisa lolos dengan lebih mudah.

Charlote Smoothie?

Kemungkinan Sweet Commander yang dilawan Kid adalah Smoothie sebenarnya cukup kecil.

Smoothie tidak memperlihatkan bekas luka (seperti wajah Cracker) maupun pernah diceritakan kalah (seperti Snack).

Meski begitu, selama Whole Cake Island, Smoothie biasanya menghadapi Topi Jerami dari jauh.

Apakah ia diam-diam menyembunyikan luka akibat pertarungan?

Setelah dijabarkan, rasanya dua kemungkinan yang paling besar adalah: Kid menghadapi Snack dan Cracker, namun gagal mengalahkan salah satu dari keduanya.

Jadi menurut kamu, mana yang benar?

Apakah Kid melawan Snack, karena itu Snack bisa lanjut dikalahkan Urouge?

Ataukah Kid yang memberikan Cracker bekas luka di wajah?

Sampaikan di kolom komentar yak!

Jangan lupa like fan page Duniaku.net biar kamu gak ketinggalan spekulasi terbaru soal One Piece!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *