Diwartakan oleh Social Game Info pada Jum’at kemarin (17/07), bahwa studio SILVER LINK resmi melebur anak perusahaan yang juga studio animasi, CONNECT dan menyatukan kembali seluruh aset mereka. Nama perusahaan pasca penyatuan kembali ini tetap menggunakan nama SILVER LINK. Dengan ini, studio CONNECT resmi mengakhiri eksistensi mereka setelah delapan tahun beroperasi.
Dari informasi finansial SILVER LINK, diungkap jumlah keuntungan dan kerugian kedua studio dalam tahun fiskal masing-masing. SILVER LINK menutup tahun fiskal Desember 2018-November 2019 dengan kerugian mencapai 24.97 juta yen. Sementara itu pada pembukuan tahunan studio CONNECT tercatat pada tahun fiskal April 2019-Maret 2020 mereka telah mendapat keuntungan hingga 13.25 juta yen.
Merger antara kedua perusahaan ini membuat proyek OVA Strike The Blood IV akan secara penuh diproduksi oleh SILVER LINK. Info lebih banyak mengenai proyek OVA ini dapat kalian baca dalam tag Strike The Blood.
SILVERLINK pertama kali diluncurkan oleh Hayato Kaneko pada Desember 2007. Kaneko kala itu adalah direktur produksi dan produser animasi dari studio Frontline. SILVER LINK awalnya bergerak sebagai subsidiari lepas dari studio ini, namun kemudian resmi menjadi independen. Proyek anime pertama yang mereka produksi sendiri adalah “Tayutama -Kiss on My Deity-” yang mengadaptasi cerita novel visual karya Lump of Sugar. Kemudian jumlah proyek animasi mereka bertambah tiap tahunnya. Beberapa adaptasi anime yang mereka kerjakan seperti,
- Strike The Blood,
- Baka to Test to Shoukanjuu,
- Tasogare Otome x Amnesia,
- Kokoro Connect,
- Non Non Biyori,
- Rakudai Kishi no Cavalry,
- Fate/kaleid liner Prisma Illya,
- Destruction Flag Otome (Hamefura)
- Maou Gakuin no Futekigousha
- dan masih banyak lagi.
Studio CONNECT diluncurkan oleh SILVER LINK pada April 2012 dan berperan sebagai asisten produksi dari proyek animasi mereka. Serial yang menjadi proyek kooperasi produksi dari kedua studio diantaranya seperti Strike the Blood, Ange Vierge, Chaos Dragon, Death March, dan Busou Shoujo Machiavellianism. Mereka juga mengerjakan proyek anime secara independen seperti Senryuu Shoujo, dan Ore wo Suki Nano wa Omae Dake ka yo.
Sumber: Social Game Info, ANN