Saat ini One Piece merupakan salah satu anime dengan tema bajak laut terbesar yang pernah ada.
Seri yang satu ini selalu laris baik dari manganya atau animenya. Tapi tahukah kalian, kenyataannya ada banyak sekali anime dengan tema bajak laut yang harus kita ketahui.
CONTINUE READING BELOW
Yep, bajak laut bukan berasal dari Luffy dan kawan-kawannya saja.
Inilah lima bajak laut paling garang dari anime lain!
Jauh sebelum ada One Piece, Kapten Kid sudah terlebih dahulu eksis.
Dengan senjata Black Lightning, dan didukung oleh sahabat-sahabat tangguh seperti Joker dan Harry Lime, Kid berkali-kali membuktikan kalau dirinya adalah sosok yang patut ditakuti di lautan.
Kid bisa konyol, tapi kalau kamu macam-macam dengan dia, dia tidak akan ragu menghabisimu.
Francis Drake – Fate Extra Last Encore
Di Last Encore, Francis Drake sempat menjadi bajak laut tanpa kapal. Dia hidup santai di sebuah kota besar yang dikuasai oleh Shinji, master-nya.
Namun saat Hakuno Kishinami dan Nero Claudius memutuskan untuk tetap memulai paksa pertempuran, Francis Drake pun membuktikan dirinya masih bisa menjadi musuh yang merepotkan.
Drake dapat memanggil Golden Hind, kapal dengan persenjataan perkasa, untuk menghancurkan musuh-musuhnya.
Kalau kamu tidak siap-siap menghadapi Golden Hind di Fate Extra versi gim, Drake bisa menghancurkanmu pertama kalinya ia memanggil Golden Hind.
The Phantom – Pokemon Ranger Temple of Sea
Phantom berfungsi sebagai penjahat utama dalam film Pokémon Ranger and the Temple Sea. The Phantom tertarik dengantelur Pokemon Manaphy yang legendaris. Ya, mereka memiliki keinginan untuk menggunakan kekuatannya untuk mendapatkan Mahkota Laut yang legendaris dari Kuil Laut yang sama legendarisnya itu.
Pokoknya semua hal berbau legendaris deh!
Phantom adalah bajak laut yang sangat ikonik lengkap dengan aksen bajak laut dan seragam kapten bajak laut. Sang kapten memiliki Pokemon bernama Chatot yanh berbentuk seperti burung Beo.
Chatot ini hobinya mengikuti ocehan sang boss selama anime ini.
Bajak laut paling garang di anime selanjutnya adalah Revy. Revy adalah tipe orang yang bisa menodongkan pistol kemulut seseorang dengan sangat mudah tentunya. Dia bakal menatap kalian dengan tajam dan langsung menembakkan senjata miliknya.
Sementara dia dan para anggota Black Lagoon lainnya lebih dianggap sebagai seorang tentara bayaran, kenyataannya Revi sering kali melakukan pembajakan di sela-sela waktu senggangnya.
Oh ya, beda dari nama-nama lain di daftar ini, kru Black Lagoon beroperasi lebih seperti bajak laut Somalia. Mereka menggunakan senjata api, yang bisa dimanfaatkan para penggunanya dengan mantap.
Contohnya: pistol Revy adalah sepasang senjata api yang disebut Cutlasses yang bahkan didekorasi dengan sebuah Jolly Rogers kecil.
Sejauh ini Revy jadi salah satu bajak laut paling menakutkan di anime. Terutama karena dia dan kelompok Black Lagoon memang bisa benar-benar keji jika situasi menghendaki demikian.
Liliana – Queen’s Blace Rebellion
Liliana adalah seorang bajak laut legendaris yang telah menenggelamkan banyak kapal.
Tapi sialnya, Liliana harus mengalami sebuah musibah. Meski begitu, kematian tidak mampu membuat ratu bajak laut ini tewas.
CONTINUE READING BELOW
Ya, dia bangkit kembali sebagai zombie yang melanjutkan pembajakan dengan kru tengkoraknya.
Sepertinya itulah lima bajak laut paling garang di anime yang bisa kita ketahui.
Mana yang menurut kalian yang layak dianggap sebagai yang terkuat? Yuk langsung tulis di kolom komentar!