Terinspirasi Teh Tradisional Jepang, Oreo Keluarkan 2 Rasa Baru

Posted on

Musim semi segera berakhir di Jepang dan untuk menyambut musim panas, Oreo mengeluarkan 2 varian rasa terbaru yang terinspirasi dari bahan teh tradisional Jepang, yaitu Peach Oolong dan Sakura Matcha. Sebagai salah satu snack populer di dunia, sepertinya Oreo rasa terbaru ini patut kita coba!

teh tradisional Jepang japanesestation.com
(Nabisco via Hypbeast.com)

Berbeda dengan Oreo biasa yang memiliki warna hitanm dan putih pada produknya, untuk versi Peach Oolong ini memiliki bentuk yang berbeda. Krim berwarna peach diapit di antara dua biskuit berwarna hitam. Untuk versi Sakura Matcha, biskuitnya berwarna pink lengkap dengan krim berwarna hijau khas matcha.

teh tradisional Jepang japanesestation.com
(Nabisco via Hypebeast.com)

Sebelumnya, Oreo sempat berkolaborasi bersama brand streetwear Supreme dengan menghadirkan biskuitnya berwarna merah seperti identitas Supreme.

Oreo dengan varian terinspirasi dari teh tradisional Jepang ini hanya bisa kalian dapatkan dulu di Hong Kong hingga tanggal 1 Mei 2020. Bagaimana? Apakah kalian berminat mencobanya?

The post Terinspirasi Teh Tradisional Jepang, Oreo Keluarkan 2 Rasa Baru appeared first on Japanese Station.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *